Ratusan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Surabaya yang kesehariannya memproduksi kue tradisional mengikuti "Grand Baking Demo" yang digelar oleh produsen tepung Bola Deli.

“Kita datangkan chef yang juga pakar kue tradisional, yaitu Fatmah Bahalwan," kata Brand Communication & Activation Department Head Bola Deli Jane Puspa di sela kegiatan Grand Baking Demo di Surabaya, Rabu.

Peserta diajari kiat dan trik membuat jajanan tradisional khususnya klepon rasa kopi, onde-onde warna-warni, bika Ambon dan bongko mentuk.

 

"Kami tahu mereka itu sudah bisa bikin kue tradisional namun tidak ada salahnya dapat ilmu lebih lagi dari chef yang sudah ahli," ujar Jane. 

Tidak hanya berbagi resep serta tips dan trik, peserta juga diajari bagaimana cara menghitung harga pokok penjualan (HPP).

Jane mengungkapkan, menghitung HPP tidak banyak diketahui pelaku usaha karena sebagian besar bisa memproduksi dari resep turun temurun sehingga belum banyak ilmu jualan yang didapat. 

"Kami ingin berbagi ilmu agar pelaku UMKM ini bisa naik kelas,” ucapnya. 

 

Pewarta: Hanif Nashrullah

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024