Lebih dari 1.400 warga lanjut usia atau lansia yang ada di wilayah Kota Ponorogo, Jawa Timur menjalani vaksinasi COVID-19 yang dipusatkan di mal Ponorogo City Center (PCC) mulai Jumat (12/3) dan berakhir Sabtu ini.

Kegiatan di Ibu Kota Kabupaten Ponorogo tersebut mendapat perhatian langsung dari Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko beserta seluruh tim Satgas Penanganan COVID-19 setempat, mengingat animo masyarakat untuk menjalani imunisasi cukup tinggi.

Sejak hari pertama vaksinasi khusus lansia ini, warga dari berbagai kelurahan dan desa bergeolmbang datang dan rela menunggu giliran mendapat kesempatan vaksinasi.

Ramainya peserta yang datang membuat petugas sigap melakukan pengaturan antrean agar masing-masing warga saling menjaga jarak, mematuhi ketentuan protokol kesehatan.

"Kami sengaja pilih mal ini sebagai lokasi vaksinasi perdana untuk lansia. Mudah-mudahan ke depan mal-nya jadi ramai pengunjung," kata Bupati  usai memantau jalannya vaksinasi di mal Ponorogo City Center.

Sugiri mengimbau warga lansia untuk tetap menerapkan protokol kesehatan saat antre untuk menerima vaksinasi.

Imbauan itu dia sampaikan setelah sebelumnya sempat melihat langsung antrian yang agar padat menunggu giliran masuk mal untuk menjalani vaksinasi.
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko saat mengajak warga lansia untuk tetap menerapkan protokol kesehatan saat antre untuk menerima vaksinasi di Kota Ponorogo, Jumat (12/3/2021). (FOTO ANTARA/HO-Diskominfo Ponorogo)


Bupati menilai antrean panjang itu sebagai bentuk tingginya kesadaran dan antusiasme masyarakat untuk mendapatkan vaksin.

Sikap ini perlu diapresiasi, sebab kesadaran tentang hal-hal seperti ini akan menjadi dorongan agar kondisi bisa segera pulih.

“Harapannya vaksinasi di mal Kota Ponorogo ini bisa lancar, pandemi biar usai, ekonomi segera pulih dan rakyat gembira,” katanya.

Sugiri Sancoko menyatakan optimistis tidak ada warga Ponorogo yang menolak untuk divaksin COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo drg Rahayu Kusdarini, M.Kes menambahkan bahwa vaksinasi di PCC kali ini merupakan yang pertama kalinya vaksinasi kepada kelompok lansia.

Ia menjelaskan di Ponorogo jumlah total warga lansia mencapai 183.000 lebih.

"Vaksinasi kepada lansia memang kita mulai dari wilayah perkotaan dulu karena menyesuaikan dengan ketersediaan vaksin yang dikirim pemerintah pusat ke Ponorogo," katanya.

Di PCC ini pelayanan vaksinasi dilaksanakan selama dua hari, yakni mulai Jumat (12/3) hingga Sabtu (13/3).

Layanan ini menyasar para lansia dari seluruh kelurahan di Kecamatan Ponorogo ditambah para aparatur sipil negara (ASN )dan warga yang tidak sempat dilayani di Sasana Praja beberapa waktu lalu. Totalnya akan mencapai 2.200 orang.

Selain vaksinasi di mal PCC untuk lansia, pelayanan di gedung Sasana Praja Pemkab Ponorogo pun masih berlangsung sesuai jadwal yang telah ditentukan, demikian Rahayu Kusdarini.

Pewarta: Destyan H. Sujarwoko

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021