Menikmati sajian takjil untuk berbuka puasa biasanya identik dengan hidangan yang manis-manis dan segar untuk menghilangkan dahaga usai menjalankan ibadah puasa pada bulan Ramadhan.

Nah, tidak ada salahnya menu es teler menjadi salah satu takjil untuk berbuka puasa karena rasanya yang manis, terdapat varian buah yang kaya manfaat, dan segarnya air kelapa muda menjadi pelengkap untuk menghilangkan dahaga usai berpuasa.

Es teler adalah salah satu jenis minuman dingin yang selalu ditunggu semua orang pada saat berbuka puasa karena seporsi es teler terkadang cukup mengenyangkan sebagai hidangan berbuka.

Salah satu menu berbuka yang patut dicoba yakni es teler kurma durian yang berada di kawasan Pujasera Tamara Resto yang berada di Jalan PB Sudirman, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Es teler milik Mulyono Adi Susanto tersebut berbeda dengan es teler pada umumnya karena ada tambahan buah kurma sebagai topingnya karena buah yang satu itu merupakan buah favorit yang biasa dikonsumsi selama bulan Ramadhan.

"Khusus selama bulan Ramadhan ini, kami menambahkan buah kurma utuh dalam seporsi es teler untuk para pelanggan yang berbuka puasa dan harganya tetap sama seperti sebelum bulan puasa," kata Mulyono.

Dalam seporsi es teler kurma durian itu berisi kelapa muda, nangka, alpukat, jelly, buah leci, durian medan, air kelapa muda, ditambah dengan toping buah kurma dan susu kental sebagai pelengkap segarnya es teler tersebut.

"Seporsi es teler kurma durian dipatok dengan harga Rp15.000, sedangkan es teler kurma leci dibandrol dengan harga Rp10.000 per porsi," ujarnya.

Mulyono mengaku membeli buah-buahan yang berkualitas untuk es teler yang dijual nya, bahkan tidak jarang harus memesan buah alpukat, nangka, dan kelapa muda ke luar Jember untuk mendapatkannya demi cita rasa tinggi.

"Kalau tidak ada musim panen buah di Jember, saya membeli alpukat di Probolinggo, nangka di Klakah Lumajang, dan durian medan tetap menjadi andalan karena rasanya yang manis dan tidak enek," ucapnya.

Kedai es teler kurma durian yang berada di Pujasera Tamara Resto itu bisa menjual 300-400 porsi per hari, sehingga satu boks durian medan berisi 30 kilogram bisa habis dalam beberapa hari saja.

"Kalau cuacanya agak panas, es teler kurma durian banyak diburu untuk menu berbuka puasa dan pelanggan selalu puas dengan sajian menu es teler kami, sehingga tak jarang mereka kembali lagi," tambahnya.

Sementara salah seorang pengunjung, Eva merasa puas dengan sajian menu es teler kurma durian karena rasa manisnya yang pas, segarnya varian buah, dan tidak enek saat dinikmati untuk sajian menu berbuka puasa.

"Rasanya enak dan paling unik ada buah kurma sebagai toping istimewa di bulan suci Ramadhan, sehingga menggugah selera untuk segera menikmatinya saat berbuka puasa dan tidak ada alasan untuk menolak kesegaran es teler kurma durian ini karena rasanya yummy," tuturnya.(*)
Video oleh: Zumrotun Solichah

Pewarta: Zumrotun Solichah

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017