Surabaya (Antara Jatim) - Petenis tuan rumah Christian Alvin Edison menjuarai turnamen ITF Junior Widjojo Soejono Pelindo III-MNC Group 2014 setelah menumbangkan Jack Macfarlane asal Inggris. Laga final itu diselenggarakan di lapangan tenis Kodam V/Brawijaya, Surabaya, Minggu. Edison yang menempati unggulan ke-9 di turnamen internasional tahunan edisi ke-33 itu mengalahkan Macfarlane (unggulan ke-3) dalam pertandingan tiga set dengan skor 6-1, 1-6, 6-4. Kemenangan ini sekaligus menjadi pembalasan Edison yang dikalahkan Macfarlane 1-6, 1-6 pada babak perempat final turnamen AGS 2 International Junior di Jakarta, pekan lalu. Macfarlane akhirnya tampil sebagai juara turnamen ITF Junior tersebut. "Saya belajar dari kekalahan sebelumnya dan berusaha main lebih sabar ketika bertemu dia lagi," kata Edison kepada wartawan usai pertandingan. Sementara pada bagian putri, petenis unggulan pertama asal Inggris Axon Georgina tampil sebagai juara setelah mengalahkan unggulan kedua Janse Van Rensburg (Afrika Selatan) dengan skor 6-1, 2-6, 6-3. Di Jakarta pekan lalu, Axon Georgina hanya bertahan hingga babak perempat final, karena langkahnya dihentikan petenis tuan rumah Setia Indri Harti. Selanjutnya pada final ganda putri, pasangan gado-gado Tio Juliandi Hutauruk (Indonesia)/Sherwin Foo (Singapura) menjadi yang terbaik, berkat kemenangan mudah 6-1, 6-3 atas pasangan Bryan Husin (Indonesia)/Eric Olivarez Jr (Filipina). Pasangan Janse Van Rensburg/Lindsay Truscot (Afrika Selatan) menjuarai ganda putri, usai memupus ambisi petenis tuan rumah Putri Sanjungan Insani/Suryaningsih dengan skor 6-3, 6-1. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014