DKP Surabaya Antisipasi Pohon Tumbang Jelang Musim Hujan
Senin, 15 Oktober 2012 17:54 WIB
Surabaya - Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Surabaya mengantisipasi adanya pohon tumbang menjelang musim hujan tahun ini dengan melakukan pengawasan dan pemangkasan pohon yang rindang serta menebang batang pohon yang keropos.
"Jauh-jauh hari, kami sudah melakukan perampingan pohon dan pemotongan pohon," kata Kepala DPK Surabaya Hidayat Syah, di Surabaya, Senin.
Menurut dia, perampingan pohon dilakukan di sejumlah jalan protokol seperti di Jalan Prapen, Ngagel, Sumatera, Panglima Sudirman, Basuki Rachmat, Polisi Istimewa, WR Supratman dan lainnya.
"Besok (16/10), kami juga akan melakukan itu di kawasan Semolowaru," katanya.
Hidayat mengatakan bahwa hampir setiap hari pihaknya melakukan perampingan dan penebangan pohon. "Kami bersama dengan Dinas Pematusan juga melakukan penananam kembali di area pedestrian yang baru selesai dibangun," katanya.
Untuk itu, lanjut dia, pihaknya juga terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat khususnya pada saat hujan deras disertai angin kencang agar menghindari jalan-jalan yang ada pohonnya yang dinilai membahayakan.
Namun demikian, pihaknya mengaku tidak bisa memprediksi wilayah mana saja yang rawan terjadinya pohon tumbang. Hal ini dikarenakan, beberapa pohon yang tumbang sebelumnya terjadi bukan karena kondisi batang atau akar yang keropos.
Meski demikian, lanjut dia, pihaknya akan melakukan perampingan dan penebangan pohon secara merata di semua wilayah yang sekiranya dalam analisis DKP membahayakan masyarakat khususnya pengguna kendaraan bermotor di jalan-halan raya. (*)