Blitar (ANTARA) - Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri ziarah ke makam ayahandanya Presiden pertama RI, Soekarno di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur, di akhir masa kampanye Pemilu 2024.
Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan ziarah ini sengaja dilakukan untuk memanfaatkan waktu. Megawati sebelumnya hadir dalam rangkaian kampanye di Banyuwangi dan selanjutnya kampanye akan ke Solo,Sabtu (10/2) jam 10.00 WIB dan Semarang, Jawa Tengah, jam 15.00 WIB.
"Dalam rangkaian kampanye itu, Ibu datang ziarah ke makam Bung Karno. Ini merupakan suatu tradisi yang terus dijalankan ibu Megawati dan juga seluruh jajaran PDIP. Jumat legi ziarah ke makam Bung Karno, mendoakan Bung Karno agar arwahnya diterima Tuhan, mendoakan beliau dan seluruh rakyat Indonesia," katanya setelah ziarah di makam Bung Karno, Blitar, Jumat.
Ia mengatakan kegiatan ini juga sebagai doa, menjelang Pemilu yang merupakan pesta rakyat sehingga rakyat bisa menyuarakan aspirasinya terhadap partai dan pemimpin nasional secara lugas, logika, tanpa intimidasi dan penuh ketulusan dengan suara hati nurani rakyat.
Baca juga: Prabowo ziarah ke makam Bung Karno
Pihaknya juga menambahkan, Ketua Umum PDIP berkontemplasi, dialog dengan ayahnya Bung Karno. Dalam berkontemplasi tersebut muncul seluruh tekad untuk berdedikasi bagi bangsa dan negara.
Untuk itu, pihaknya berharap dengan tradisi yang baik ini Indonesia akan semakin lebih baik. Indonesia lebih maju, unggul dan menjadi cita-cita rakyat untuk hidup berkeadilan dapat diwujudkan.
"Tentu saja ini menjelang Pemilu, karena kami melihat pemilu harus berjalan baik, berjalan demokratis. Tidak ada kekuatan manapun yang bisa membungkam rakyat," kata dia.
Rombongan Ketua Umum DPP PDIP tersebut tiba di area makam Bung Karno sebelum Shalat Jumat. Megawati juga langsung disambut para kader, simpatisan dan masyarakat yang ada di lokasi makam.
Ia kemudian menuju ke area makam. Di tempati, Megawati dan rombongan melantunkan tahlil dan doa-doa. Setelahnya, ia tabur bunga.
Dalam kesempatan tersebut, Megawati memang terlihat khusyuk berdoa. Bahkan, setelah tabur bunga saat para kader dan simpatisan partai menyingkir dari area makam, ia membaca tahlil. Ada juga sejumlah anggota keluarga yang juga membaca doa-doa.
Pada November 2023, Megawati juga sempat ziarah ke makam Bung Karno. Ia didampingi Ganjar Pranowo dan Mahfud Md yang saat itu masih menjadi bakal calon Presiden dan bakal calon Wakil Presiden. Namun, dalam momentum menjelang berakhirnya masa kampanye Pemilu 2024 ini, keduanya tidak ikut.
Hadir dalam kesempatan tersebut selain Megawati, ada Sekjend DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua DPR RI Puan Maharani, kemudian Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, serta sejumlah kader lainnya.
KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.
KPU juga menetapkan tanggal 11-13 Februari 2024 sebagai masa tenang menjelang pemberian hak suara, 14 Februari 2024.
Megawati ziarah makam Bung Karno di akhir masa kampanye Pemilu 2024
Jumat, 9 Februari 2024 17:06 WIB