Surabaya (ANTARA) - Tim Nasional Basket Malaysia U-16 sukses meraih kemenangan perdana di "FIBA U-16 Asian Championship SEABA Qualifiers" seusai menghentikan perlawanan sengit Tim Nasional Basket Thailand U-16 dengan kedudukan 85-79, di GOR Basket Kertajaya Surabaya, Rabu.
Pelatih Tim Nasional Basket Malaysia U-16 Kheng Tian Lee mengatakan kemenangan atas Thailand dikarenakan mampu membendung serangan lawannya, sekaligus menguasai ritme permainan.
"Kami mengatur manajemen permainan dan kembali bermain dengan baik," ujarnya seusai pertandingan.
Kendati demikian, dia mengaku kembali melakukan evaluasi pada timnya, sebab masih terdapat sejumlah kesalahan yang dibuat oleh pemain di atas lapangan.
"Berharap di pertandingan selanjutnya menjadi lebih baik lagi," katanya.
Sementara, Pemain Thailand Kevin Ciati menyebut pada laga tersebut rekan-rekannya memang sempat tampil apik di awal pertandingan, namun mendekati akhir laga penampilan timnya menurun.
Lebih lanjut, kata dia faktor tersebut bisa dimanfaatkan oleh para pemain Malaysia untuk membongkar pertahanan Thailand.
"Kami juga melakukan banyak kesalahan saat bertahan dan kami beberapa kali melakukan turnover. Pemain Malaysia bergerak cepat dan tampil konsisten, mereka bermain sangat baik kami mengapresiasi sekali penampilan mereka," ucapnya
Pada kuarter pertama, Tim Nasional Basket Malaysia U-16 tampil penuh percaya diri, mereka mampu unggul di pertengahan kuarter pertama atas Thailand dengan skor 18-17.
Namun, menjelang akhir kuarter Tim Nasional Basket Thailand U-16 mampu bangkit, hasilnya mereka sanggup mengunci kuarter dengan keunggulan 23-22 atas Malaysia.
Memasuki kuarter kedua pertandingan berjalan ketat, sebab Thailand mencoba memperlebar selisih poin sedangkan Malaysia berupaya mengejar ketertinggalan.
Upaya tersebut berubah hasil, Tim Nasional Basket Malaysia U-16 mampu memenangkan kuarter kedua dengan kedudukan 47-41.
Thailand tampil agresif di kuarter ketiga, penampilan mereka mampu membuat pemain Malaysia kerepotan. Menjelang akhir babak mereka justru berbalik unggul 66-62 atas lawannya.
Tim Nasional Basket Thailand U-16 pun akhir memenangkan kuarter tersebut dengan kedudukan 68-62 atas Tim Nasional Basket Malaysia U-16.
Pertarungan ketat kedua tim kembali tersaji di kuarter keempat, baik Malaysia maupun Thailand sama-sama saling berbalas poin.
Malaysia akhirnya menyudahi perlawanan Thailand dengan kedudukan 85-79.
Pemain Tim Nasional Basket Malaysia U-16 Elvin Hoo menjadi pencetak poin terbanyak pada pertandingan ini, dengan membukukan 32 angka. Sedangkan pemain dari Tim Nasional Basket Thailand U-16 Michael Ananda Barwisch mencetak 23 poin.
Kualifikasi FIBA U-16: Malaysia hentikan perlawanan sengit Thailand 85-79
Rabu, 19 Juli 2023 19:42 WIB
Kami mengatur manajemen permainan dan kembali bermain dengan baik