Pemprov Jatim (ANTARA) - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memastikan bantuan usaha bagi keluarga korban tragedi Kanjuruhan yang berdomisili di Kabupaten dan Kota Malang.
"Kami bersama Badan Amil Zakat atau Baznas Jatim juga akan memberikan bantuan usaha ayam krispi yakni 'Z-Chicken'," katanya melalui keterangan tertulis di Surabaya, Sabtu.
Bantuan yang diberikan bagi keluarga korban tragedi Kanjuruhan untuk membuka usaha ayam crispy tersebut berupa gerobak, modal usaha dan pelatihan terkait teknisnya seperti penyediaan bumbu dan cara memasaknya.
"Jadi gerobaknya ini sudah permanen. Selain gerobak nanti juga akan di-training cara memasaknya, termasuk bumbu dan tepungnya. Karena ayam krispi memang ada cara khusus memasaknya. Nanti monggo didata melalui ketua paguyubannya, sehingga bisa diatur tempat atau lokasi berjualannya," ujarnya.
Selain itu, bagi para keluarga korban Kanjuruhan, Khofifah memastikan prioritas untuk diterima di SMA/SMK Negeri.
"Hal ini karena SMA dan SMK Negeri ada di bawah kewenangan Pemprov Jatim. Monggo dikoordinasikan Ketua Paguyubannya, sehingga harus betul-betul dari putra-putri keluarga para korban Kanjuruhan," ucapnya.
Gubernur Khofifah bantu usaha keluarga korban tragedi Kanjuruhan
Sabtu, 4 Maret 2023 14:24 WIB
Nanti monggo didata melalui ketua paguyubannya