Jakarta (ANTARA) - Tim Nasional U-19 Indonesia ditekuk Venezuela 0-1 pada laga pembuka Grup B Turnamen Toulon Cup 2022 di Stade de Lattre de Tassigny, Prancis, Senin.
Venezuela langsung melancarkan tekanan dan pada menit kelima Yerson Chachon nyaris membuat Daniel Perez menciptakan gol.
Tak lama kemudian Perez kembali mendapatkan peluang, tetapi tendangannya masih bisa diredam kiper Indonesia Cahya Supriadi.
Setelah itu, Cahya beberapa kali menyelamatkan gawang Indonesia dari serangan-serangan pemain Venezuela.
Pada menit ke-31, Indonesia mendapatkan peluang gol lewat Muhamad Rafli, tetapi kiper Samuel Rodriguez bisa menghalaunya.
Indonesia kembali mendapatkan peluang pada menit ke-44 lewat Ronaldo Kwateh, tetapi tembakannya mengarah jauh di atas mistar gawang Venezuela.
Pada babak kedua, Venezuela langsung melancarkan serangan yang akhirnya berbuah gol pada menit ke-69 lewat tandukan Perez yang memanfaatkan umpan Telasco Segovia.
Unggul satu gol, Venezuela terus menyerang, namun kiper Cahya sigap mementahkannya. Cahya lagi-lagi mementahkan beberapa kali serangan Venezuela hingga pertandingan ini ditutup dalam kedudukan 1-0 untuk Venezuela.
Susunan pemain Indonesia vs Venezuela:
Indonesia: Cahya Supriadi; Raka Cahyana, Muhammad Ferarri, Ahmad Rusadi, Edgar Amping; Dimas Juliano, Arkhan Fikri, Muhamad Rafli; Alfrianto Nico, Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka.
Pelatih: Dzenan Radoncic.
Venezuela: Samuel Rodriguez; Alejandro Cova, Andres Ferro, Oscar Conde, Jesus Paz; Emerson Ruiz, Telasco Segovia, Yerson Chacon, Saul Guarairapa, Matias Lacava, Daniel Perez.
Pelatih: Fernando Batista.
Timnas Indonesia kalah 0-1 dari Venezuela pada Toulon Cup
Senin, 30 Mei 2022 22:34 WIB