NU siap kembangkan Gedung Hoofdbestuur menjadi museum
Jumat, 18 Februari 2022 10:31 WIB
Gedung Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Surabaya atau disebut 'Hoofdbestuur' yang terletak di Jalan Bubutan direncanakan akan dijadikan museum. (ANTARA/Fiqih Arfani)
Surabaya (ANTARA) - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) sepakat untuk mengembangkan Gedung "Hoofdbestuur" di Surabaya menjadi museum. Gedung ini merupakan kantor pertama PBNU sejak didirikan pada 16 Rajab 1344 Hijriah, atau 99 tahun silam.