Sidoarjo (ANTARA) - Persipura Jayapura menaklukkan PSIS Semarang dengan skor 2-0 pada pekan ke-30 lanjutan Liga 1 Indonesia musim kompetisi 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu sore.
Dua gol tim Mutiara Hitam, julukan Persipura, dicetak oleh Titus Bonai menit ke-8 dan Samassa Mahamadou menit ke-73.
Baca juga: Liga 1: Persipura vs PSIS 1-0 di babak pertama
Sejak wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan, PSIS Semarang mendapat peluang di menit ke-2 melalui strikernya Bruno Silva, tapi masih bisa dimentahkan oleh kiper Persipura Dede Sulaiman.
Pada menit ke-8, Titus Bonai sukses mengubah kedudukan menjadi 1-0 seusai tendangan keras kaki kirinya dari dalam kotak penalti merobek jala gawang PSIS Semarang yang dikawal Endang Subrata.
Gol berawal dari kesalahan gelandang PSIS yang kehilangan bola sehingga direbut oleh pemain Persipura yang mengarahkan langsung ke barisan pertahanan lawan.
Todd Ferre yang mendapat bola bebas di luar kotak penalti langsung memberi umpan lambung ke Titus Bonai yang berdiri tanpa pengawalan.
Dengan sekali kontrol menggunakan dada, eks-striker Timnas Indonesia itu langsung melepaskan tendangan first time kaki kiri yang gagal diantisipasi kiper PSIS.
Baca juga: Hasil Liga 1: Persipura ditahan Bali United, Jacksen Tiago puas tempati "runner up" klasemen
Usai gol pertama, Persipura terus menggempur pertahanan PSIS, namun selalu kandas di barisan pertahanan lawan yang dikawal Wallace Costa Alves.
Tim Panser Biru, julukan PSIS, juga sesekali melancarkan serangan, namun kerap kehilangan peluang saat bola berada di dalam kotak penalti lawan akibat kurang tenangnya barisan depan.
Babak kedua berjalan, PSIS Semarang yang disaksikan ratusan suporternya tampil lebih menyerang dan menciptakan beberapa peluang.
Tercatat hingga menit ke-60, beberapa kesempatan emas didapat Bruno Silva di mulut gawang Persipura, tapi selalu gagal di penyelesaian akhir.
Terus diserang, Pelatih Persipura Jacksen F Tiago melakukan rotasi dengan memainkan Imanuel Wanggai dan Boaz Salossa menggantikan Todd Ferre serta Titus Bonai.
Pelatih PSIS Semarang Bambang Nurdiansyah juga melakukan rotasi, namun tak ada gol yang mampu dilesakkan anak asuhnya.
Justru, Persipura menggandakan keunggulan melalui Samassa Mahamadou menit ke-73 memanfaatkan umpan silang Ibrahim Conteh.
Unggul dua gol, Persipura tetap tidak mengendurkan serangan, namun skor 2-0 tetap bertahan hingga wasit Faulur Rosy asal Nanggroe Aceh Darussalam meniup peluit akhir.
Liga 1: Persipura taklukkan PSIS 2-0
Rabu, 4 Desember 2019 18:07 WIB