Pamekasan (Antara Jatim) - Klub sepak bola Persepam Madura Utama kalah tipis atas Persegres Gresik United dalam laga uji coba di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur, Rabu sore dengan skor 0-1.
Klub sepak bola berjuluk "Laskar Sape Ngamok" ini kebobolan di menit-menit awal dan tidak mampu menyamakan kedudukan hingga pertandingan usai.
Gol Persegres GU dicetak oleh pemain nomor punggung 10 Roni pada menit 8 setelah melakukan "shooting" di dalam kotak pinalti tidak bisa diantisipasi oleh penjaga gawang Persepam Ananda Baktiar.
Dengan skor 0-1 itu, Persepam berupaya menyamakan kedudukan dengan menggencarkan serangan ke jantung pertahanan lawan.
Tetapi serangan yang dilakukan tim berjuluk "Laskar Sape Ngamuk" ini, belum membuahkan hasil hingga babak pertama usai.
Pada babak kedua, upaya untuk menciptakan gol terus dilakukan. Bahkan pelatih Persepam Rudy William Keltjes mengganti beberapa orang pemain, namun juga tidak berhasil.
"Tapi meski kalah, yang paling saya senang, delapan anak lokal yang kita miliki sangat bagus, tidak ada rasa takut. Mudah-mudahan kedepan anak lokal terus berkembang," katanya seusai pertandingan.
Persepam Pamekasan merupakan satu dari 60 tim calon peserta Liga pada kompetisi resmi yang akan digelar PSSI dalam waktu dekat ini.
Laga Persepam Madura Utama melawan Persegres GU ini didukung semua kalangan suporter sepak bola Madura, termasuk suporter pendukung Madura United. Bahkan suporter Madura United, seperti Taretan Dhibik dan K-Chonk Mania lebih dominan. (*)