Bank Jatim Pertahankan Gelar Juara Livoli
Minggu, 23 November 2014 22:19 WIB
Probolinggo (Antara Jatim) - Tim putri Bank Jatim Surabaya sukses mempertahankan gelar juara untuk ketiga kalinya secara beruntun pada ajang Kejuaraan Nasional Bola Voli Antarklub PGN Livoli 2014 Divisi Utama yang berakhir Minggu.
Pada pertandingan final yang disaksikan lebih dari 3.000 penonton di GOR Mastrip, Probolinggo, Jawa Timur, Bank Jatim menundukkan TNI AU dengan skor 3-1 (25-21, 20-25, 27-25, 27-25).
Maya Kurnia Indri dan kawan-kawan sebelumnya merebut gelar juara pada Livoli Divisi Utama 2012 di Jakarta dan 2013 di Kendal, Jawa Tengah.
Namun, kemenangan Bank Jatim kali ini tidak diperoleh dengan mudah, karena TNI AU memberikan perlawanan sengit, terutama pada set ketiga dan keempat hingga skor cukup ketat.
"Pertandingan final ini berlangsung menarik dengan tempo tinggi. Kami sedikit unggul dalam blok yang beberapa kali menghasilkan poin," kata pelatih Bank Jatim, M Anshori, usai pertandingan.
Sementara pelatih TNI AU Wahyu mengaku tidak terlalu kecewa dengan hasil ini, karena seluruh pemainnya sudah memberikan perlawanan maksimal.
"Mestinya set keempat kita bisa ambil. Sayangnya, saat sudah unggul 24-22, anak-anak tidak bisa memanfaatkan keunggulan itu," ujarnya.
Laga final putri sempat diwarnai protes dari pemain-pemain Bank Jatim atas kepemimpinan wasit I Nyoman Anom yang beberapa kali merugikan. Pertandingan sempat terhenti sekitar 15 menit dan kembali dilanjutkan setelah ada pergantian wasit pada set kedua.
Sedangkan pada perebutan peringkat ketiga yang digelar sebelumnya, LNG Badak Bontang mengalahkan Alko Bandung dengan skor 3-0 (25-22, 25-20, 25-17). Adapun posisi ketiga untuk kelompok putra ditempati TNI AU yang menang 3-0 (25-21, 25-16, 25-21) atas tuan rumah Mars Kota Probolinggo. (*)