Surabaya (ANTARA) - Pusat Perbelanjaan Galaxy Mall Surabaya menghadirkan pengalaman melalui kegiatan bertajuk “Capybara Bakery Christmas Live Show” yang berlangsung di Galaxy Mall 3 Atrium, mulai 1 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026.
Marketing Communication Galaxy Mall Surabaya Stevi Ivana di Surabaya, Senin mengatakan untuk pertama kalinya di Indonesia pengunjung dapat menyaksikan secara langsung penampilan karakter fenomenal dunia Tuntunzai Capybara.
"Acara ini merupakan hasil kolaborasi eksklusif antara Galaxy Mall Surabaya dan Toys Kingdom dengan mengusung tema Capybara Bakery," katanya.
Ia mengatakan, setiap akhir pekan, pengunjung akan disuguhkan penampilan interaktif lengkap dengan lagu-lagu ceria, tarian lucu, serta momen istimewa yang bisa diabadikan bersama keluarga.
"Tidak ketinggalan, sesi jumpa penggemar eksklusif memberi kesempatan pengunjung untuk berfoto dan berinteraksi langsung dengan karakter favorit mereka," ujarnya.
General Manager Marketing Toys Kingdom Ellen Widodo mengatakan kolaborasi ini menjadi momen istimewa karena untuk pertama kalinya karakter Tuntunzai Capybara hadir secara langsung di Indonesia.
"Kami bangga dapat menghadirkan keseruan dan kehangatan karakter ini lebih dekat kepada para penggemarnya,“ katanya.
Ia mengatakan, sebagai destinasi koleksi mainan lengkap yang selalu mengedepankan kebahagiaan pihaknya menghadirkan rangkaian kegiatan seru untuk memberikan pengalaman bermain yang menyenangkan, imajinatif, dan penuh kenangan bagi seluruh keluarga.
"Kami berharap Capybara Bakery dapat menjadi destinasi favorit untuk mendapatkan kenang kenangan eksklusif sekaligus menikmati momen liburan akhir tahun,“ katanya.
