Sumenep - Manajemen PT Dharma Lautan Utama menambah frekuensi pelayaran atau trip guna melayani calon penumpang di lintasan Kalianget, Sumenep, Madura-Jangkar, Situbondo, Jawa Timur, Minggu. "Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada Minggu ini. Oleh karena itu, kami akan menambah trip dari biasanya satu kali menjadi dua kali pada Minggu ini guna memastikan calon penumpang dari Jangkar yang akan ke Kalianget terangkut semua," kata Kepala PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Kalianget, Wiweko Agung Wicaksono melalui telepon dari Situbondo. PT DLU melayani lintasan Kalianget-Jangkar setiap hari dengan lokasi pemberangkatan awal kapal di Pelabuhan Kalianget pada pukul 08.00 WIB. Namun, selama arus mudik Lebaran, lokasi pemberangkatan awal Kapal Dharma Kartika milik PT DLU tidak lagi di Kalianget, akan tetapi di Jangkar. "Khusus Minggu ini, kapal kami akan beroperasi dua trip dalam sehari, yakni berangkat dari Jangkar ke Kalianget pada pukul 08.00 WIB dan langsung kembali ke Jangkar pada pukul 13.00 WIB. Setelah itu, sekitar pukul 19.00 WIB, kapal kami berangkat lagi dari Jangkar ke Kalianget dengan terlebih dahulu singgah di Pulau Sapudi," ujarnya, menerangkan. Peningkatan jumlah penumpang kapal milik PT DLU yang berangkat dari Jangkar ke Kalianget selama arus mudik Lebaran terjadi sejak Kamis (25/8) lalu. "Sejak Kamis hingga Minggu ini, penumpang kapal kami selalu di atas 100 orang dari biasanya 60 orang. Pada Minggu pukul 08.00 WIB, kapal kami berangkat dari Jangkar ke Kalianget dengan mengangkut 187 orang dan 80 sepeda motor," ucapnya. Wiweko menjelaskan, pihaknya memang memperkirakan puncak peningkatan jumlah penumpang dari Jangkar ke Kalianget akan terjadi pada Minggu ini. "Oleh karena itu, kami menambah trip pada Minggu. Sejak Senin (29/8), lokasi pemberangkatan awal kapal kami kembali dari Pelabuhan Kalianget, karena jumlah penumpang dari Jangkar akan kembali normal," katanya, mengungkapkan.

Pewarta:

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2011