Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan di Pulau Madura, Jawa Timur membagi-bagikan Al Quran ke berbagai masjid dan mushalla setempat guna mendukung peningkatan nilai-nilai qurani di kalangan masyarakat melalui kegiatan tadarus Kitab Suci tersebut.
"Ada sebanyak 1.500 Al Quran yang dibagikan ke berbagai masjid dan mushalla yang ada di daerah ini," kata Bupati Pamekasan Badrut Tamam di Pamekasan, Kamis.
Ia menjelaskan Al Quran sebanyak itu merupakan sumbangan dirinya secara pribadi dan aparatur sipil negara (ASN) di berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Pamekasan.
Bupati menjelaskan, melalui kegiatan itu, pihaknya ingin agar ASN di lingkungan Pemkab Pamekasan memiliki komitmen dalam ikut mewujudkan terciptanya iklim bernuansa Islami saat bulan suci Ramadhan seperti sekarang ini.
"Apalagi berdasarkan hasil survei yang kita lakukan, masih banyak masjid dan mushalla di Pamekasan ini yang butuh Al Quran. Setidaknya, melalui kegiatan bagi-bagi Al Quran ini, Pemkab Pamekasan juga proaktif menyediakan fasilitas bagi umat Islam dalam mendukung kegiatan amal ibadah umat Islam, seperti tadarus Al Quran," katanya, menjelaskan.
Kegiatan bagi-bagi Al Quran oleh Pemkab Pamekasan atas usulan Bupati Badrut Tamam itu, mulai dari masjid Agung As-Syuhada dan berlanjut ke berbagai masjid dan mushalla yang tersebar di 178 desa dan 11 kelurahan di 13 kecamatan di Kabupaten Pamekasan.
"Selain dalam rangka mendukung semarak syiar Islam, yang juga menjadi keinginan kita dari aksi bagi-bagi Al Quran ini agar nilai-nilai qurani bisa tertanam kuat di kalangan umat Islam di Pamekasan," kata bupati.
Kegiatan ini, sambung dia, juga sebagai bentuk implementasi dari kebijakan Pemkab Pamekasan yang telah berkomitmen menerapkan syariat Islam sejak beberapa tahun lalu melalui program Gerakan Pembangunan Masyarakat Islami (Gerbang Salam).
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023
"Ada sebanyak 1.500 Al Quran yang dibagikan ke berbagai masjid dan mushalla yang ada di daerah ini," kata Bupati Pamekasan Badrut Tamam di Pamekasan, Kamis.
Ia menjelaskan Al Quran sebanyak itu merupakan sumbangan dirinya secara pribadi dan aparatur sipil negara (ASN) di berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Pamekasan.
Bupati menjelaskan, melalui kegiatan itu, pihaknya ingin agar ASN di lingkungan Pemkab Pamekasan memiliki komitmen dalam ikut mewujudkan terciptanya iklim bernuansa Islami saat bulan suci Ramadhan seperti sekarang ini.
"Apalagi berdasarkan hasil survei yang kita lakukan, masih banyak masjid dan mushalla di Pamekasan ini yang butuh Al Quran. Setidaknya, melalui kegiatan bagi-bagi Al Quran ini, Pemkab Pamekasan juga proaktif menyediakan fasilitas bagi umat Islam dalam mendukung kegiatan amal ibadah umat Islam, seperti tadarus Al Quran," katanya, menjelaskan.
Kegiatan bagi-bagi Al Quran oleh Pemkab Pamekasan atas usulan Bupati Badrut Tamam itu, mulai dari masjid Agung As-Syuhada dan berlanjut ke berbagai masjid dan mushalla yang tersebar di 178 desa dan 11 kelurahan di 13 kecamatan di Kabupaten Pamekasan.
"Selain dalam rangka mendukung semarak syiar Islam, yang juga menjadi keinginan kita dari aksi bagi-bagi Al Quran ini agar nilai-nilai qurani bisa tertanam kuat di kalangan umat Islam di Pamekasan," kata bupati.
Kegiatan ini, sambung dia, juga sebagai bentuk implementasi dari kebijakan Pemkab Pamekasan yang telah berkomitmen menerapkan syariat Islam sejak beberapa tahun lalu melalui program Gerakan Pembangunan Masyarakat Islami (Gerbang Salam).
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023