Surabaya (Antaranews Jatim) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan Kantor Cabang Surabaya menggandeng Universitas Surabaya (Ubaya) untuk meningkatkan jumlah kepesertaan, terutama terhadap mahasiswa baru supaya mereka terlindungi program jaminan kesehatan nasional kartu Indonesia sehat (JKN-KIS)

Kepala BPJS Kesehatan Kantor Cabang Surabaya Muhammad Cucu Zakaria, Rabu mengatakan, para mahasiswa yang ikut dalam program ini adalah mahasiswa baru angkatan tahun 2018.

"Namun demikian, tidak semua mahasiswa tersebut nantinya terdaftar dalam program ini karena sebagian juga sudah terdaftar oleh keluarganya," ucapnya.

Menurutnya, Ubaya ini merupakan perguruan tinggi swasta pertama yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan, setelah sebelumnya menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi negeri di Surabaya.

"Sebelumnya, kami telah menjalin kerja sama sengan ITS, Unair, Unesa dan Ubaya ini merupakan PTS yang pertama," katanya.

Di Ubaya sendiri, potensi kepesertaan yang diikutkan dalam program ini sebanyak tiga ribu orang untuk sekali angkatan dan mereka itu diwajibkan untuk mengikuti program ini saat mereka mendaftar ulang.

"Kami berharap dengan adanya upaya kerja sana ini bisa memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat, khususnya mahasiswa baru angkatan tahun 2018. Sedangkan untuk angkatan sebelumnya akan dilakukan secara bertahap," ujarnya.(*)

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018