Kediri (Antara Jatim) - Pemerintah Kota Kediri, Jawa Timur, akan menganggarkan Rp15 miliar untuk perbaikan alun-alun Kota Kediri, agar lebih ramah pada seluruh pengunjung, termasuk warga difabel. 
     
"Kami berharap bisa sempurnakan alun-alun, desain maupun perhitungan anggaran, supaya lebih bagus lagi, lebih komplet, tidak hanya orang normal, namun difabel pun bisa difasilitasi masuk," kata Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar di Kediri, Jumat.
     
Ia menginginkan alun-alun bisa lebih menarik  dan dapat dimanfaatkan untuk beragam kegiatan, misalnya untuk berlari, bermain, termasuk yang ingin menikmati kuliner.
     
"Nanti PKL pun ada tempat khusus tersendiri, kami buatkan agar tampak cantik," katanya.
     
Ia berharap pada 2017 rencana perbaikan alun-alun tersebut bisa mendapat persetujuan DPRD Kota Kediri, sehingga pada 2018 mulai dibangun.
     
Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Pertamanan Kota Kediri Didik Catur mengatakan pemerintah memang berupaya keras untuk membenahi alun-alun agar lebih menarik.
     
"Kami ingin kembalikan fungsi alun-alun jadi tempat pendidikan masyarakat, tempat interaksi, tempat bermain anak-anak, dan kami sedang lakukan persiapan," katanya.
     
Pihaknya mengaku memang sudah merencanakan untuk anggaran, dengan kebutuhan hingga Rp15 miliar. Namun, karena belum terealisasi di APBD 2017, akan diperbaiki lagi dan diharapkan bisa terwujud di 2018.
     
Didik juga menegaskan, desain untuk alun-alun sudah ada, termasuk untuk tempat PKL, dan sarana lainnya. Untuk sisi PKL rencananya masih menempat di bagian utara alun-alun, sama dengan letak lokasi saat ini, sedangkan di bagian selatan akan ada hamparan rumput, sehingga lebih menyejukkan sebab dominan warna hijau.
     
Ke depan, pihaknya pun berharap, dengan perbaikan itu, semakin menambah keindahan kota, sehingga wisatawan yang berkunjung ke Kediri pun punya banyak tempat alternatif kunjungan. Selama ini, wisata Kediri yang banyak dikunjungi adalah Goa Selomangleng, wisata kebun bunga matahari, serta sejumlah wisata air lainnya. 
     
"PKL akan kami tata, alun-alun kami benahi jadi tempat yang lebih representatif lagi, dengan pedestrian bagus, difungsikan seperti bangunan alun-alun," katanya. (*)
Video oleh: Asmaul C

Pewarta: Asmaul Chusna

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017