Surabaya (Antara Jatim) - Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Airlangga Surabaya menggelar bakti sosial kesehatan gigi sekaligus pembukaan Rumah Sakit Dian Husadha di Mojokerto, Sabtu.

"Ini juga dalam rangka Hari Kesehatan Nasional," ujar Humas FKG Unair dr Dwi Wahyu Indrawati.

Dalam siaran pers yang diterima Antara di Surabaya, bakti sosial diawali dengan jalan sehat hingga pemeriksaan gigi kepada warga secara gratis yang diwakili Departemen Periodonsia dari Ikatan Periodonsia Indonesia (IPERI).

Total 40 dokter gigi spesialis dilibatkan dalam bakti sosial dan kegiatan yang diikuti lebih dari 1.000 orang tersebut.

Terlibatnya FKG dalam pembukaan rumah sakit yang terletak di Jalan Gemekan 77 Sooko Mojokerto itu, kata dia, merupakan bagian dari kampanye kesehatan gigi kepada masyarakat umum.

"Apalagi RS Dian Husadha salah satu layanan medis yang dibuka ada poli kesehatan gigi," katanya.

Pada kesempatan tersebut, pimpinan Yayasan Dian Husadha yang menaungi RS Dian Husadha, Sugeng, mengatakan selain dilengkapi peralatan canggih terkini, rumah sakit diisi tenaga-tenaga ahli dari dokter spesialis.

Dengan lokasi yang strategis dan berdiri di atas lahan seluas 2 hektare, RS Dian Husadha memiliki fasilitas yang sangat istimewa, antara lain 300 tempat tidur rawat inap yang terbagi untuk ruang VVIP, VIP, kelas I, kelas 2 dan kelas 3.

"Semuanya dilengkapi dengan pendingin ruangan sehingga lebih nyaman. Seluruh fasilitas lengkap sehingga pasien tidak perlu dirawat ke luar kota," kata lulusan Fakultas Farmasi Unair tersebut. (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016