Jember (Antara Jatim) - Pemain Tim Nasional Indonesia (U-19) Paulo Oktavianus Sitanggang yang merupakan siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Pahlawan Kabupaten Jember, Jawa Timur, dinyatakan lulus ujian nasional (UN). "Sebanyak 108 siswa dengan rincian jurusan IPA sebanyak 48 siswa dan 60 siswa jurusan IPS di SMA Pahlawan dinyatakan lulus 100 persen, termasuk pemain timnas Paulo yang merupakan siswa jurusan IPA," kata Kepala SMA Pahlawan Wisnu Murti di Jember, Selasa. Ia menjelaskan, Paulo mengikuti UN susulan pada 21-23 April 2014 karena dia mengikuti rangkaian pertandingan Timnas U-19 di Arab Saudi pada saat pelaksanaan UN yang digelar secara serentak pada 14-16 April 2014. Meskipun nilainya tidak terlalu tinggi, kata dia, Paulo sudah berusaha maksimal untuk mengerjakan soal UN karena waktunya untuk belajar tidak terlalu banyak akibat kesibukan jadwal latihan dan pertandingan sebagai pemain Timnas U-19. "Kami akan meminta ayah asuhnya datang ke sekolah untuk menerima surat kelulusan Paulo karena yang bersangkutan saat ini masih mengikuti jadwal latihan di Jakarta," katanya. Sementara sebanyak 39 siswa sekolah menengah atas (SMA), sekolah menengah kejuruan (SMK), dan madrasah aliyah (MA) di Kabupaten Jember tidak lulus UN dengan rincian sebanyak 17 siswa SMA, 14 siswa SMK, dan delapan siswa MA. (*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014