Bangkalan (Antara Jatim) - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Demangan 4, Kelurahan Demangan, Kabupaten Bangkalan, Pulau Madura, Jawa Timur, Jumat, dirusak orang tak dikenal. "Aksi perusakan pengrusakan itu terjadi saat pelaksanaan Sholat Jumat, kan tidak ada orang sama sekali di sekolah," kata petugas jaga di sekolah itu, Achmad Fandi. Akibat aksi pengrusakan tersebut, seluruh kaca di ruang guru dan beberapa kelas rusak parah, bahkan serpihan kaca berserakan di lantai sekolah. Selain kaca jendela, para pelaku juga merusak lemari di ruang kepala sekolah beserta pot bunga di lingkungan sekolah. Beberapa orang siswa di sekolah itu mengaku sempat melihat aksi perusakan sekolahnya yang dilakukan oleh tiga orang. Namun, siswa itu tidak mengenali pelaku, karena kejadiannya berlangsung cepat dan pelaku segera melarikan diri. Kasat Reskrim Polres Bangkalan AKP Andi Purnomo membenarkan adanya aksi perusahan SDN Demangan 4 itu. Ia menyatakan pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan sejumlah barang bukti. "Berdasarkan hasil lidik sementara, kejadian ini murni pengrusakan karena tidak ada barang yang hilang, baik di ruang kelas maupun di ruang guru," terang Andi Purnomo. Hanya saja, polisi belum bisa memastikan motif di balik aksi perusakan SDN Demangan 4 itu. SDN Demangan 4 dan SDN demangan 2 jaraknya berdekatan dan satu halaman. Namun yang dirusak pelaku hanya SDN Demangan 4, sementara SDN Demangan 2 tidak mengalami kerusakan sedikitpun. "Kecurigaan sebagian guru bahwa hal itu yetjadi karena persaingan. Tapi kami belum bisa memastikan, karena penyelidikan masih berlangsung," kata Andi Purnomo menjelaskan. (*)

Pewarta:

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014