Calon penumpang memadati loket check in di Bandara Internasional Juanda Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (13/6). Total jumlah pemudik yang berangkat melalui Bandara Juanda tercatat sebanyak 377.704 orang hingga H-3 Lebaran, atau naik 4,9 persen dari tahun sebelumnya 359.996 orang penumpang. Antara Jatim/Umarul Faruq/zk/18