Malang Raya (ANTARA) - Ribuan Aremania melakukan doa bersama bagi korban Tragedi Kanjurahan saat menyambut Hari Ulang Tahun ke-37 tahun Arema FC di kawasan Alun-Alun Tugu, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu malam.
Pantauan ANTARA, pendukung klub berjuluk "Singo Edan" itu sudah berkumpul di lokasi acara sejak sekitar pukul 20.30 WIB.
Sebelum melaksanakan doa bersama, para suporter terlebih dahulu membentangkan sejumlah papan berkain putih yang memuat simbol duka cita dalam wujud burung merpati.
Adapun juga tulisan 135 korban jiwa Tragedi Kanjuruhan, "usut tuntas", "YNWA" atau akronim dari "you'll never walk alone" (kamu tidak akan berjalan sendirian), "we need justice" (kami butuh keadilan), hingga "Gate 13".
Spanduk ungkapan duka itu beriringan dengan deretan bendera berwarna biru dan bergambar singa logo kebesaran klub Arema FC.
Kemudian pada pukul 22.40 WIB, dalam suasana hening Aremania juga secara kompak duduk bersila di aspal hingga trotoar di kawasan Alun-Alun Tugu.
Setelah itu para suporter pun membacakan surah Alfatiha dan doa bagi ratusan korban tragedi pilu dalam kancah sepak bola ini. Setelah itu, para Aremania membacakan tahlil dan istghfar.
Manajer Tim Arema Wiebie Dwi Andriyas di Kota Malang, menyatakan acara ulang tahun ke-37 tahun doa bersama untuk korban Tragedi Kanjurahan menjadi agenda utama.
"Di ulang tahun ini, kami mendoakan korban Tragedi Kanjuruhan. Semoga seluruh almarhum khusnul khotimah," kata Wiebie.
Sementara, Koordinator Presidium Aremania Ali Rifki menyatakan para suporter tidak pernah bisa melupakan tragedi yang memakan ratusan korban jiwa itu.
"Alhadullilah HUT Arema berjalan lancar, kami berdoa bersama untuk korban Tragedi Kanjuruhan, kawan-kawan tertib duduk bareng melantunkan doa-doa," ujarnya.
Selain itu, dia juga mengimbau Aremania bisa semakin dewasa dan selalu menjaga ketertiban, khususnya saat akan menyaksikan pertandingan di Stadion Soperiadi, Kota Blitar.
"Di jalan menjaga kondusivitas dan menghormati pengguna jalan, khususnya warga Blitar. Kami harus mulai dari diri sendiri," ucap dia.
Untuk diketahui, perayaan HUT ke-37 tahun Arema FC masih akan berlanjut, pada Minggu (11/8/2024). Dijadwalkan Aremania akan melaksanakan perayaan patung singa di sisi barat Stasiun Malang.(*)
Peringati HUT, Aremania lakukan doa bersama korban Kanjuruhan
Minggu, 11 Agustus 2024 0:12 WIB
Di ulang tahun ini, kami mendoakan korban Tragedi Kanjuruhan. Semoga seluruh almarhum khusnul khotimah