Jakarta (ANTARA) - Gelandang veteran Dimitri Payet meninggalkan Olympique Marseille (OM) setahun sebelum kontraknya berakhir, kata presiden klub Pablo Longoria pada Jumat (21/7).
"Kami memutuskan untuk tidak meneruskan petualangan bersama dengan kapten kami. Keputusan ini diambil setelah berdiskusi berminggu-minggu," kata Longoria kepada konfrensi pers bersama Payet di Velodrome stadium yang dikutip AFP.
Payet mengatakan bahwa dirinya masih belum mau pensiun dan tetap bermain sepak bola beberapa tahun lagi.
"Saya ingin terus bermain sepak bola. Saya menjalani musim yang sangat sulit dengan waktu bermain yang sedikit. Saya ingin bermain, mencari kesenangan di lapangan, cukup sederhana."
Baca juga: Liga Inggris: TInggalkan Chelsea, Aubameyang menuju Marseille
"Klub menawari saya, bila saya pensiun hari ini, pelatihan ulang. Namun, saya masih ingin bermain sepak bola."
Payet telah bermain delapan setengah tahun di klub Prancis tersebut, dia juga pernah bermain untuk klub Liga Premier Inggris selama dua musim. Dia memainkan 326 pertandingan dan mencetak 78 gol, tetapi tidak sekalipun memenangkan trofi.
Selain Marseille, Payet juga pernah membela klub Prancis lainnya yaitu Lille, Saint-Etienne dan Nantes.
Payet hanya tampil 26 kali dan mencetak empat gol musim lalu ketika Marseille finis peringkat tiga di Ligue 1.