Kediri (Antaranews Jatim) - Pejabat Sementara Wali Kota Kediri Jumadi meminta petugas yang berjaga di pos pengamanan agar selalu siaga memantau arus lalu lintas selama Lebaran 2018, memastikan arus lalu lintas bisa berjalan dengan tertib dan lancar.
"Selalu siaga dan waspada agar warga Kota Kediri bisa aman dan nyaman dalam ber-Lebaran dengan suasana senang," katanya di Kediri, Jumat.
Ia mengatakan, Kota Kediri adalah kota tujuan pemudik, sehingga pelayanan diberikan dengan baik, agar suasana nyaman bisa dirasakan para pemudik. Ia juga meminta agar petugas yang berjaga di setiap pos pengamanan untuk melakukan tugasnya dengan ikhlas, serta selalu siaga.
Pjs Wali Kota juga sudah melakukan peninjauan pos pengamanan yang didirikan selama Lebaran 2018 ini. Pos tersebut sengaja dibuat untuk memberikan pelayanan serta menciptakan rasa aman bagi masyarakat.
Beberapa pos yang dikunjungi misalnya di Pos PAM Ahmad Yani, Jalan Dhoho, Alun-alun dan Terminal Tamanan Kota Kediri. Dalam kunjungannya, Pjs Wali Kota juga didampingi oleh Kapolresta Kediri, serta sejumlah forkopimda.
Pjs Wali Kota juga memberikan bingkisan di setiap pos yang dikunjungi. Ia sempat dialog tentang kondisi arus lalu lintas di Kota Kediri, dan ternyata semaunya masih relatif terkendali.
Di Kota Kediri, arus lalu lintas masih relatif lancar. Diketahui terdapat sejumlah titik yang rawan macet, namun sudah ada petugas yang berjaga, sehingga bisa dengan cepat melakukan tindakan mengurai kemacetan.
Beberapa titik yang rawan terjadi kemacetan di Kota Kediri misalnya di simpang tiga Mrican yang menghubungkan Kota Kediri dengan Kabupaten Nganjuk dan Kabupaten Kediri, Jalan Doho yang rawan macet sebab merupakan jalur pusat perbelanjaan dan sejumlah titik lainnya.
Sementara itu, Kepala Kepolisian Resor Kota Kediri AKBP Anthon Haryadi mengatakan untuk pengamanan ada hingga lebih dari 500 orang petugas gabungan dari TNI, polri, satpol pp, dinas perhubungan, hingga organisasi masyarakat di Kota Kediri misalnya pramuka, banser, dan senkom.
Polresta Kediri mendirikan tujuh posko, dimana enam di antaranya posko pengamanan dan satu pelayanan. Operasional posko resmi pada 7-24 Juni 2018, memantau arus balik dan arus mudik. Untuk saat ini, posko sudah disiapkan dan tinggal ditempati petugas.
Kapolresta juga menambahkan, hingga kini arus lalu lintas di wilayah Polresta Kediri masih relatif lancar. Namun, petugas tetap siaga agar arus lalu lintas Lebaran 2018 berjalan lancar.
"Sampai hari ini masih terkendali. Ada beberapa gangguan kamtibmas itu wajar, Kediri pasti ada, sebab tidak mungkin zero," kata Kapolresta. (*)
Pjs Wali Kota Minta Petugas Siaga Pantau Lalu Lintas Lebaran
Sabtu, 16 Juni 2018 6:23 WIB
Selalu siaga dan waspada agar warga Kota Kediri bisa aman dan nyaman dalam ber-Lebaran dengan suasana senang