Sumenep (Antara Jatim) - Kepolisian Resor (Polres) Sumenep melakukan penyisiran di Perairan Raas dan sekitarnya guna mencari Kapal "Jabal Nur" dan penumpangnya yang dikabarkan hilang sejak Senin (6/10) sore. "Anggota Polsek Raas dan Satuan Polisi Perairan (Polair) Sumenep fokus melakukan penyisiran di Pulau Raas sejak Rabu siang. Hal itu dikarenakan salah seorang penumpang kapal yang dikabarkan hilang tersebut, ditemukan di perairan di sebelah selatan Pulau Raas," ujar Kabag Operasional Polres Sumenep, Kompol Edy Purwanto di Sumenep, Rabu. Sebelumnya, Kapal "Jabal Nur" yang berangkat dari Pulau Raas dengan tujuan Singaraja, Bali, pada Senin (6/10) pagi, dikabarkan hilang sejak Senin sore. Kapal tersebut mengangkut rombongan pengantin laki-laki dan jumlah penumpangnya masih simpang siur, antara 49 orang dan 50 orang. Salah seorang penumpang kapal hilang itu ditemukan selamat di perairan di sebelah selatan Pulau Raas, yakni Udin, dan sekarang telah dirawat di puskesmas setempat. "Pencarian penumpang kapal yang hilang itu dilakukan oleh tim gabungan, di antaranya dari Badan SAR Nasional (Basarnas). Kami terus berkoordinasi dengan tim gabungan tersebut terkait peristiwa ini," kata Edy, menerangkan. Ia menjelaskan, pihaknya telah meminta tim gabungan untuk ikut melakukan pencarian hingga Perairan Raas. "Hingga Rabu siang, posisi kapal dari Pulau Raas yang dikabarkan hilang itu belum terdeteksi. Proses pencarian terus dilakukan oleh tim gabungan, termasuk jajaran kami dengan fokus penyisiran di Perairan Raas," ucapnya. (*)
Polisi Sisir Perairan Raas Cari Korban Hilang
Rabu, 8 Oktober 2014 15:19 WIB