Calon Bupati Malang, Jawa Timur nomor urut 1 M Sanusi menyatakan akan menguatkan sektor pertanian untuk menjadi penopang utama perekonomian sekaligus memberikan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Malang, Jawa Timur jika terpilih dalam Pilkada 2024.

"Untuk menciptakan kesejahteraan, saya akan meningkatkan pertanian agar pendapatan para petani ikut meningkat," kata Sanusi saat sesi debat publik pertama Pilkada Kabupaten Malang di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, Jumat malam.

Sanusi mengatakan selama menjabat sebagai Bupati Malang sejumlah terobosan sudah dilakukan pada sektor tersebut, seperti membentuk program Petani Milenial.

Lebih lanjut, melalui program itu, taraf hidup petani kentang di wilayah tersebut sufah meningkat.

"Kentang satu hektar yang awalnya Rp120 juta, sekarang bisa Rp1 miliar per tahun. Sehingga di Kabupaten Malang sudah tercipta petani jadi miliarder," ujarnya.

Upaya menyejahterakan masyarakat melalui pertanian juga dibarengi dengan peningkatan kualitas layanan kesehatan dan pendidikan. Tiga hal itu saling terhubung antara satu dan lainnya.

Dia pun menyatakan jika kembali diberikan kepercayaan untuk memimpin Kabupaten Malang, maka program serupa tetap dilanjutkan dengan berbagai upaya peningkatan.

"Kalau Kabupaten Malang ingin semakin sejahtera pilih yang melanjutkan," kata dia.

Pada debat pertama Pilkada Kabupaten Malang menyertakan dua tema besar, yakni meningkatkan kesejahteraan rakyat dan memajukan daerah.

Pilkada Kabupaten Malang 2024 diikuti dua pasangan calon, yakni Sanusi-Lathifah Shohib nomor urut 1 dan Gunawan HS-Umar Usman nomor urut 2.

Masa kampanye pilkada berjalan mulai 25 September hingga 23 November 2024.

Tahapan pemungutan suara Pilkada 2024 berlangsung pada 27 November sedangkan penghitungan suara serta rekapitulasi hasil penghitungan suara dimulai pada 27 November hingga 16 Desember 2024.

Pewarta: Ananto Pradana

Editor : Vicki Febrianto


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024