Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyatakan optimistis Rumah Sakit Islam (RSI) Surabaya dapat menjadi rumah sakit modern yang terpercaya bagi masyarakat. 

Menurutnya rumah sakit di bawah naungan organisasi massa Islam Nahdlatul Ulama itu memiliki sarana, prasarana, dan infrastruktur yang mumpuni, selain ditunjang dengan peralatan kesehatan canggih serta sumber daya kesehatan yang kompeten. 

"Peresmian Gedung Tower ini menggambarkan harapan besar para santri dan Nahdliyin untuk ikut berjuang membangun kejayaan negeri dengan semangat jihad intelektual. Khususnya di bidang kesehatan melalui transformasi digital yang terus berkembang," katanya melalui keterangan tertulis di Surabaya, Senin.
 
Baca juga: Pemprov Jatim minta setiap RS kembangkan layanan unggulan

Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Tower RSI Surabaya bertepatan dengan acara puncak Hari Santri pada 22 Oktober 2023.  

Tower 13 lantai tersebut dinilai dapat meningkatkan kapasitas dan kualitas layanan rumah sakit. 

Selain itu juga dapat digunakan sebagai rumah sakit pendidikan bagi Fakultas Kedokteran Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, khususnya bagi mahasiswa fakultas  kedokteran dan perawat.

"Semoga Gedung Tower RSI Surabaya di Jl. A Yani ini bisa memberikan manfaat sebesar-besarnya di bidang layanan kesehatan bagi seluruh masyarakat," ucap Gubernur Khofifah. 
 

Pewarta: Hanif Nashrullah

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023