Grup band Padi Reborn dan penyanyi Rizky Febian meramaikan “Cleo 20th Fest” yang digelar di Parkir Timur Delta Plaza Surabaya tanggal 9-10 September 2023 sebagai puncak dari rangkaian perayaan ulang tahun Cleo yang ke-20.
"Acara ini memang dibuat sebagai persembahan dan hadiah kepada masyarakat. Di usia ke-20 tahun ini, kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia yang sudah memilih kami sebagai air minum pilihan mereka," kata Direktur Utama dari Tanobel, Melisa Patricia di Surabaya, Sabtu (9/9) malam.
Melissa mengatakan selama festival berlangsung, pengunjung menikmati beragam kuliner Nusantara dari 50 tenant pilihan.
Perayaan diadakan pada hari pertama dilakukan bersama oleh BOE, BOD, dan brand ambassador Denny Sumargo, serta pengumuman pemenang undian kepada para mitra yang berperan penting untuk mengenalkan air murni tersebut kepada masyarakat.
"Kami berharap dua hari ini bisa jadi perayaan yang istimewa dan menyenangkan untuk semua orang yang berkunjung," katanya
Sementara itu, Komisaris Utama dari Tanobel, Hermanto Tanoko mengemukakan air minum ini awalnya menjadi niat murni pihaknya untuk memberikan pilihan yang lebih sehat.
"Sekarang menjadi salah satu pemain terbesar dan sudah dipercaya oleh jutaan masyarakat Indonesia. Pesta ini kami adakan untuk mengumpulkan semua energi positif dari semua keluarga Indonesia yang sudah menemani kami hingga sekarang, supaya kami bisa terus menciptakan lebih banyak lagi inovasi baru," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023
"Acara ini memang dibuat sebagai persembahan dan hadiah kepada masyarakat. Di usia ke-20 tahun ini, kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia yang sudah memilih kami sebagai air minum pilihan mereka," kata Direktur Utama dari Tanobel, Melisa Patricia di Surabaya, Sabtu (9/9) malam.
Melissa mengatakan selama festival berlangsung, pengunjung menikmati beragam kuliner Nusantara dari 50 tenant pilihan.
Perayaan diadakan pada hari pertama dilakukan bersama oleh BOE, BOD, dan brand ambassador Denny Sumargo, serta pengumuman pemenang undian kepada para mitra yang berperan penting untuk mengenalkan air murni tersebut kepada masyarakat.
"Kami berharap dua hari ini bisa jadi perayaan yang istimewa dan menyenangkan untuk semua orang yang berkunjung," katanya
Sementara itu, Komisaris Utama dari Tanobel, Hermanto Tanoko mengemukakan air minum ini awalnya menjadi niat murni pihaknya untuk memberikan pilihan yang lebih sehat.
"Sekarang menjadi salah satu pemain terbesar dan sudah dipercaya oleh jutaan masyarakat Indonesia. Pesta ini kami adakan untuk mengumpulkan semua energi positif dari semua keluarga Indonesia yang sudah menemani kami hingga sekarang, supaya kami bisa terus menciptakan lebih banyak lagi inovasi baru," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023