Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Situbondo membagi tiga sesi pelaksanaan tes secara tertulis calon anggota panitia pengawas pemilu kecamatan dengan menggunakan tes berbasis komputer (CAT).
Ketua Pokja Rekrutmen Panwaslu Kecamatan Pemilu yang juga Komisioner Bawaslu Situbondo, Slamet, mengatakan sebanyak 267 orang yang dinyatakan lolos administrasi akan mengikuti tes pada Sabtu hari ini di SMKN 1 Panji.
"Calon anggota panwaslu kecamatan yang lolos administrasi, akan mengikuti tes tertulis. Tesnya dibagi menjadi tiga sesi, menyesuaikan ketersediaan komputer," ujarnya.
Menurut Slamet, tes tertulis sesi pertama dimulai pukul 08.00 sampai 10.00 WIB yang diikuti 100 peserta.
Sesi kedua 100 peserta, dan sesi ketiga 67 peserta. Adapun materi tes tulis berbasis komputer, yaitu tentang wawasan kebangsaan, kepemiluan, dan muatan lokal.
Slamet menambahkan, tes tulis ini dilakukan secara terpusat. Bawaslu di daerah hanya bertugas memfasilitasi ruangan dan alat komputer.
"Tes tulis ini kewenangan Bawaslu RI. Kami hanya menerima hasil tes. Dari hasil tes dipilih enam orang tiap kecamatan, sesuai dengan nilai tertinggi. Hasil enam besar ini akan diumumkan pada Senin, 17 Oktober 2022 yang akan dilanjutkan dengan tes wawancara.
Hasil tes wawancara akan diumumkan pada 24 Oktober 2022, sekaligus memilih tiga besar yang akan menjadi panwaslu kecamatan, 26 Oktober pelantikan sekaligus pembekalan hingga 28 Oktober.
Para anggota panwaslu kecamatan akan mulai bekerja pada awal November 2022.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022
Ketua Pokja Rekrutmen Panwaslu Kecamatan Pemilu yang juga Komisioner Bawaslu Situbondo, Slamet, mengatakan sebanyak 267 orang yang dinyatakan lolos administrasi akan mengikuti tes pada Sabtu hari ini di SMKN 1 Panji.
"Calon anggota panwaslu kecamatan yang lolos administrasi, akan mengikuti tes tertulis. Tesnya dibagi menjadi tiga sesi, menyesuaikan ketersediaan komputer," ujarnya.
Menurut Slamet, tes tertulis sesi pertama dimulai pukul 08.00 sampai 10.00 WIB yang diikuti 100 peserta.
Sesi kedua 100 peserta, dan sesi ketiga 67 peserta. Adapun materi tes tulis berbasis komputer, yaitu tentang wawasan kebangsaan, kepemiluan, dan muatan lokal.
Slamet menambahkan, tes tulis ini dilakukan secara terpusat. Bawaslu di daerah hanya bertugas memfasilitasi ruangan dan alat komputer.
"Tes tulis ini kewenangan Bawaslu RI. Kami hanya menerima hasil tes. Dari hasil tes dipilih enam orang tiap kecamatan, sesuai dengan nilai tertinggi. Hasil enam besar ini akan diumumkan pada Senin, 17 Oktober 2022 yang akan dilanjutkan dengan tes wawancara.
Hasil tes wawancara akan diumumkan pada 24 Oktober 2022, sekaligus memilih tiga besar yang akan menjadi panwaslu kecamatan, 26 Oktober pelantikan sekaligus pembekalan hingga 28 Oktober.
Para anggota panwaslu kecamatan akan mulai bekerja pada awal November 2022.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022