Bupati Situbondo Karna Suswandi menyampaikan pesan agar seluruh kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) istiqomah berjuang untuk kepentingan umat.

Hal ini disampaikan saat menghadiri Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcab) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Minggu.

"Sebagaimana tema rapat pimpinan cabang PPP kali ini, yaitu 'Merawat Wasiat Perjuangan'," ujar Bung Karna, sapaan bupati, dalam sambutannya di hadapan pengurus dan kader PPP Situbondo.
Ketua DPC PPP Situbondo Zainiye memberikan sambutan di acara Rapimcab. Minggu (31/10/2021) (ANTARA/Novi H)


Bupati Karna Suswandi menyampaikan terima kasih kepada partai berlambang Ka'bah itu, karena selama ini selalu mendukung penuh pemerintah daerah, dalam mewujudkan visi misi yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

"Sebagai partai pengusung, PPP selalu memberikan dukungan kepada kami, untuk menyukseskan pembangunan Situbondo tercinta ini," tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPC PPP Kabupaten Situbondo, Zeiniye mengemukakan bahwa agenda Rapimcab, yakni untuk memutuskan waktu pelaksanaan musyawarah cabang (Muscab), tata tertib muscab, program strategis partai dan rekomendasi politik.
 
Rapimcab DPC PPP Situbondo. Minggu (31/10/2021) (ANTARA/Novi H)


"Sesuai AD/ART PPP yang baru bahwa rapimcab harus dilakukan oleh seluruh DPC PPP sebelum pelaksanaan muscab. Hari ini ada 10 DPC yang menggelar rapimcab dan mendapat arahan dari DPW Jatim secara virtual," katanya.

Menurut Zainiye, Rapimcab DPC PPP Situbondo fokus pada program strategis dan rekomendasi partai. Salah satunya, menambah satu kursi di enam daerah pemilihan (dapil) pada Pileg 2024.

"Perolehan suara DPC PPP Situbondo saat ini sebanyak 9 kursi. Maka target peroleh suara pada pemilu mendatang harus mencapai 15 kursi," ucap anggota Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur itu. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021