Sebanyak 500 warga di dua desa Kabupaten Lamongan, Jatim mulai menikmati air bersih, setelah diluncurkannya Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Mojokerto-Lamongan-Gresik (Mojolagres) Offtake Mantup, pada HUT ke-76 RI oleh Bupati setempat Yuhronur Efendi.

"Alhamdulillah tepat pada tanggal 17 Agustus 2021 jaringan layanan air bersih perpipaan SPAM Mojolagres selesai," tutur Yuhronur, usai meluncurkan SPAM di Desa Pelang, Kecamatan Kembangbahu, Lamongan, Selasa.

Ia mengatakan, dengan beroperasinya air bersih akan memberi kemanfaatan bagi 500 sambungan rumah (SR) di dua desa, yakni 150 SR di Desa Glugu, Kecamatan Mantup serta 350 SR di Desa Pelang, Kecamatan Kembangbahu.

"Mulai saat ini masyarakat Desa Pelang bisa mandi air bersih. Semoga kegembiraan ini juga dirasakan warga Pelang dan sekitarnya. Harapan ke depan pipa bisa sampai daerah Tikung, minimal 2022 di Tikung ini sudah dapat direalisasi," katanya.

Yuhronur mengajak seluruh pihak untuk bekerja sama dalam menyediakan air bersih kepada masyarakat. Sehingga, harapan masyarakat menikmati air bersih khususnya di kawasan Lamongan Selatan yang rawan kekeringan dapat terwujud.

Kepala Desa Pelang, Dumilah mengaku bersyukur atas fasilitas air bersih yang disediakan pemerintah untuk warganya.

Dumilah mengatakan, selama ini warga desa setempat masih menggunakan air telaga untuk kebutuhan sehari-hari.

"Selama ini kami menggunakan air telaga. Bapak ibu bisa menyaksikan sendiri warna airnya ijo royo-royo. Alhamdulillah air bersih sudah nyala di desa kami," katanya.

Sementara untuk menikmati air bersih, sebelumnya warga Desa Pelang harus membeli 1 tangki seharga Rp110.000.

Sebelumnya, proyek SPAM mulai dibangun Juli 2020, dan selesai Agustus 2021, dengan pengambilan bahan baku air dari PDAM Lamongan yang membeli air curah dari PT Air Bersih Jatim (Perseroda) yang diambil dari Sungai Brantas, Gedeg Mojokerto, kemudian disalurkan melalui pipa transmisi menuju Offtake Mantup. (*)

Pewarta: A Malik Ibrahim

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021