Musibah tanah longsor terjadi di Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, menyebabkan puluhan orang hingga kini belum diketahui nasibnya dan belasan lainnya dirawat di rumah sakit.

"BPBD di lokasi untuk pengecekan. Kami tunggu informasi resmi dari BPBD," kata Kabag Humas dan Protokol Pemkab Nganjuk Asti Widyartini di Nganjuk, Senin dini hari.

Namun, dari informasi kejadian longsor itu di Dusun Selopuro, Desa/Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk. Kejadian berawal dari hujan yang turun dengan intensitas tinggi di Nganjuk, sehingga terjadi tanah longsor, Minggu (14/2) petang. 

Dari informasi, terdapat 23 orang yang hingga kini belum ditemukan dan masih proses pencarian. Selain itu, ada 14 warga yang dirawat di Puskesmas Ngetos. (*)

Pewarta: Asmaul Chusna

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021