Program yang merakyat adalah pendapat yang dikemukakan oleh Retno Suminar ketika diminta untuk memberikan statement point terkait Program JKN-KIS.

Pendapat tersebut dilatarbelakangi dari pengalaman yang ia rasakan selama menjadi HRD yang bertanggung jawab melakukan pengurusan Program JKN-KIS bagi 5.000 karyawan PT Tirtakencana Tatawarna.

Retno menjelaskan bahwa PT. Tirtakencana Tatawarna telah bergabung dalam Program JKN-KIS sejak tahun 2015.

Pun hingga saat ini setiap ada penambahan pekerja, perusahaan secara langsung juga mendaftarkan pekerjanya kedalam jaminan kesehatan yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan ini. Baginya, Program JKN-KIS sangat berguna bagi seluruh pekerja, terutama pekerja yang berada di daerah.

"Seperti contohnya di Bulukumba atau di Sorong, disana pelayanannya lebih maksimal jika menggunakan JKN-KIS," katanya, Selasa.

Lebih lanjut Retno menceritakan pengalaman salah seorang pekerjanya yang merasakan manfaat JKN-KIS ketika istri sang pekerja melahirkan.

Istri pekerja tersebut awalnya dibawa ke faskes tingkat pertama, namun kemudian dirujuk ke rumah sakit karena terdapat komplikasi.

Sepanjang proses sejak di faskes tingkat pertama hingga di rumah sakit, pekerja tersebut dilayani dengan baik dan tidak diminta membayar apapun oleh pihak fasilitas kesehatan.

"Bahkan ketika bayinya telah lahir, pekerja saya dibantu untuk mendaftarkan bayinya karena ternyata terdapat kelainan pada bayinya sehingga harus dirawat lebih lama. Jadi pekerja tersebut sangat terbantu sekali mulai dari pertama datang ke RS sampai bayinya boleh pulang," jelas Retno.

Sebagai HRD dirinya juga sangat terbantu dengan adanya digitalisasi pelayanan yang disediakan oleh BPJS Kesehatan.

Di antaranya pelayanan Edabu dan pelayanan Mobile JKN.

Digitalisasi pelayanan membuat perusahaan dan pekerja memiliki pilihan untuk mendapatkan pelayanan tanpa harus datang langsung ke kantor cabang terdekat BPJS Kesehatan.

"Saya dan rekan-rekan HRD selalu mengarahkan pekerja, kalau bisa tidak usah ke kantor BPJS Kesehatan Sekarang download Mobile JKN dulu ya," cerita Retno.

Seiring dengan perjalanan Program JKN-KIS, Retno berharap pelaksanaan program ini dapat semakin baik dan semakin terlihat progresnya dari tahun ke tahun.

"Baik menurut saya belum tentu baik juga menurut orang lain. Tapi paling tidak ini sudah langka awal menuju kebaikan. Karena kami, mewakili karyawan kami, sudah merasakan manfaat dari Program JKN-KIS," tutupnya. (*)

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2020