Malang (Antaranews Jatim) - Pemerintah Kota Malang tengah melakukan penyelesesaian tahap akhir atau finalisasi draft kerja sama teknis antar - Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dimana kerja sama tersebut nantinya diharapkan mampu mendorong pembangunan wilayah Malang Raya.

Sekretaris Daerah Kota Malang Wasto mengatakan bahwa untuk wilayah Kota Malang, telah melakukan tindak lanjut hasil pertemuan dengan perwakilan dari Kota batu dan Kabupaten Malang beberapa waktu lalu. Diharapkan, draft tersebut bisa rampung dalam waktu dekat.

"Kami sudah melakukan tindak lanjut. Sekarang proses finalisasi jenis urusan yang akan diatur dalam Perjanjian Kerja Sema (PKS) secara teknis," kata Wasto, ditemui di Balai Kota Malang, Jawa Timur, Jumat.

Wasto menjelaskan, masing-masing wilayah di Malang Raya yang terdiri dari Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu, wajib memfasilitasi bidang-bidang yang dinaunginya. Pembagian bidang tersebut berupa, Kota Malang terkait urusan infrastruktur, Kota Batu terkait pariwisata, dan Kabupaten Malang untuk pertanian dan pendidikan.

Nantinya, lanjut Wasto, akan ada pertemuan kembali yang difasilitasi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Malang dan Kota Batu. Sementara untuk pelaksanaan penandatanganan PKS tersebut, akan dilakukan di Kota Batu, setelah semua draft dari masing-masing wilayah rampung.

"Untuk hal-hal yang dikoordinasikan oleh Sekda Kota Batu dan Kabupaten Malang, kami belum diundang untuk membahas. Nanti, setelah mereka memfasilitasi pertemuan itu, kelanjutannya akan dilakukan di Kota Batu," ujar Wasto.

Wilayah Malang Raya yang merupakan gabungan dari Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu, tengah menyiapkan kerangka kerja sama teknis antar Organisasi Perangkat Daerah, dalam upaya memajukan tiga wilayah tersebut.

Para OPD terkait, akan melakukan inventarisir poin-poin apa saja yang bisa dilakukan kerja sama dari tiga wilayah tersebut. Nantinya, hasil dari inventarisir tersebut, akan dilaporkan terlebih dahulu kepada masing-masing kepala daerah.

Dari poin-poin yang diajukan tersebut, nantinya, para kepala daerah tersebut akan memutuskan program-program kerja sama dengan skala prioritas. Namun, salah satu poin yang akan masuk dalam program skala prioritas tersebut adalah bagaimana upaya untuk mengurai kemacetan yang ada di wilayah Malang Raya.

Langkah untuk menyiapkan kerja sama antar OPD tersebut, merupakan langkah lanjutan setelah Wali Kota Malang Sutiaji, Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko, dan Wakil Bupati Malang Sanusi melakukan pertemuan.

Saat itu, beberapa hal utama yang menjadi perhatian tiga kepala daerah tersebut adalah terkait macet, dan pengembangan sektor wisata di Malang Raya.(*)

Pewarta: Vicki Febrianto

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019