Surabaya (Antara Jatim) - Universitas Airlangga (Unair) Surabaya menerima 1.865 calon mahasiswa dari 29.546 pendaftar melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun 2017 yang diumumkan secara nasional, Rabu (26/4).
"Saya mengucapkan selamat kepada adik-adik mahasiswa yang berhasil diterima di Universitas Airlangga. Universitas Airlangga adalah salah satu perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia," kata Wakil Rektor I Unair Prof Djoko Santoso di kampus setempat, Rabu.
Djoko mengatakan persaingan dalam memperebutkan kursi di Unair terbilang sangat ketat. Terhitung, tingkat keketatan rata-rata seluruh program studi (prodi) adalah satu dibanding dua puluh. Artinya, setiap satu kursi di UNAIR diperebutkan oleh 20 pendaftar.
Selain itu, lanjut Djoko, calon mahasiswa baru pada jalur SNMPTN didominasi oleh pendaftar dari Pulau Jawa. Dari 1.865 orang yang berhasil diterima, sebanyak 1.644 orang berasal dari Jawa, sementara 221 lainnya dari luar Jawa. Dari 1.644 orang tersebut, Jawa Timur masih mendominasi dengan angka 1.515 sementara luar Jatim sebanyak 349 orang.
Meski didominasi oleh Jatim, calon mahasiswa baru Unair berasal dari 35 provinsi di Indonesia. ini artinya, sebaran calon mahasiswa baru UNAIR meluas ke seluruh provinsi di Indonesia.
"Menariknya, jumlah laki-laki yang diterima sekitar 317, sedangkan perempuan lebih banyak. Yang perempuan mencapai 1.548 orang. Banyak perempuan yang lebih pintar," ujar Guru Besar Fakultas Kedokteran Unair tersebut.
Djoko menjelaskan, Program Studi S-1 Pendidikan Dokter dan S-1 Manajemen masih menjadi favorit pilihan pendaftar. Sebanyak 1.775 pendaftar memilih S-1 Pendidikan Dokter, sedangkan 2.219 pendaftar memilih S-1 Manajemen.
"Padahal, masing-masing kuotanya SNMPTN adalah 89 kursi (Pendidikan Dokter) dan 101 kursi (Manajemen)," katanya.
Djoko mengimbau agar pendaftar yang berhasil diterima di Unair segera melakukan daftar ulang. Proses verifikasi dokumen peserta pendaftaran ulang di Unair dilaksanakan pada 16 Mei 2017 bersamaan dengan pelaksanaan ujian tertulis SBMPTN 2017.
Selain itu, peserta yang lolos, diminta untuk melakukan registrasi mahasiswa baru via dalam jaringan. Terkait informasi registrasi mahasiswa baru, akan segera diperbarui di laman http://ppmb.unair.ac.id.
Sementara bagi peserta yang belum dinyatakan lolos mereka disarankan mencoba kembali melalui jalur seleksi bersama perguruan tinggi negeri (SBMPTN) dan jalur Mandiri.
"Bagi yang belum beruntung, silakan mencoba lewat jalur SBMPTN (Seleksi Bersama Perguruan Tinggi Negeri) yang sekarang sudah dibuka proses pendaftarannya. Selain itu, jalur Mandiri di Unair juga menggunakan nilai SBMPTN untuk proses seleksi," kata Djoko.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017
"Saya mengucapkan selamat kepada adik-adik mahasiswa yang berhasil diterima di Universitas Airlangga. Universitas Airlangga adalah salah satu perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia," kata Wakil Rektor I Unair Prof Djoko Santoso di kampus setempat, Rabu.
Djoko mengatakan persaingan dalam memperebutkan kursi di Unair terbilang sangat ketat. Terhitung, tingkat keketatan rata-rata seluruh program studi (prodi) adalah satu dibanding dua puluh. Artinya, setiap satu kursi di UNAIR diperebutkan oleh 20 pendaftar.
Selain itu, lanjut Djoko, calon mahasiswa baru pada jalur SNMPTN didominasi oleh pendaftar dari Pulau Jawa. Dari 1.865 orang yang berhasil diterima, sebanyak 1.644 orang berasal dari Jawa, sementara 221 lainnya dari luar Jawa. Dari 1.644 orang tersebut, Jawa Timur masih mendominasi dengan angka 1.515 sementara luar Jatim sebanyak 349 orang.
Meski didominasi oleh Jatim, calon mahasiswa baru Unair berasal dari 35 provinsi di Indonesia. ini artinya, sebaran calon mahasiswa baru UNAIR meluas ke seluruh provinsi di Indonesia.
"Menariknya, jumlah laki-laki yang diterima sekitar 317, sedangkan perempuan lebih banyak. Yang perempuan mencapai 1.548 orang. Banyak perempuan yang lebih pintar," ujar Guru Besar Fakultas Kedokteran Unair tersebut.
Djoko menjelaskan, Program Studi S-1 Pendidikan Dokter dan S-1 Manajemen masih menjadi favorit pilihan pendaftar. Sebanyak 1.775 pendaftar memilih S-1 Pendidikan Dokter, sedangkan 2.219 pendaftar memilih S-1 Manajemen.
"Padahal, masing-masing kuotanya SNMPTN adalah 89 kursi (Pendidikan Dokter) dan 101 kursi (Manajemen)," katanya.
Djoko mengimbau agar pendaftar yang berhasil diterima di Unair segera melakukan daftar ulang. Proses verifikasi dokumen peserta pendaftaran ulang di Unair dilaksanakan pada 16 Mei 2017 bersamaan dengan pelaksanaan ujian tertulis SBMPTN 2017.
Selain itu, peserta yang lolos, diminta untuk melakukan registrasi mahasiswa baru via dalam jaringan. Terkait informasi registrasi mahasiswa baru, akan segera diperbarui di laman http://ppmb.unair.ac.id.
Sementara bagi peserta yang belum dinyatakan lolos mereka disarankan mencoba kembali melalui jalur seleksi bersama perguruan tinggi negeri (SBMPTN) dan jalur Mandiri.
"Bagi yang belum beruntung, silakan mencoba lewat jalur SBMPTN (Seleksi Bersama Perguruan Tinggi Negeri) yang sekarang sudah dibuka proses pendaftarannya. Selain itu, jalur Mandiri di Unair juga menggunakan nilai SBMPTN untuk proses seleksi," kata Djoko.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017