Kediri (Antara Jatim) - Petugas gabungan dari Satuan Lalu Lintas Polres Kediri Kota, UPT Binamarga Kediri, Dinas Perhubungan Kota Kediri, Jawa Timur, melakukan inspeksi bersama memantau jalan rusak atau berlubang di sejumlah jalan protokol Kota Kediri.
     
Kepala Satlantas Polres Kediri Kota AKP Muhamad Amirul di Kediri, Rabu mengemukakan kepolisian bertanggung jawab untuk komponen keselamatan jalan. Untuk itu, pemantauan ini penting dilakukan.
     
"Kalau kecelakaan itu cenderung lalai pengemudinya. Namun, kami juga mendukung komponen keselamatan jalan, jadi harus koordinasi dengan Binamarga, baik untuk jalan nasional maupun provinsi untuk perbaikan jalan," katanya.
     
Ia mengakui, di Kediri masih terdapat jalan yang berlubang, namun pihaknya sudah meminta agar instansi terkait secepatnya melakukan perbaikan jalan. Hal itu dilakukan, sebagai upaya mengantisipasi terjadinya kecelakaan.
     
Sementara itu, Kepala Seksi Pembangunan UPT Binamarga Kediri Palgunadi mengemukakan jika pihaknya selalu memantau seluruh jalan yang menjadi wilayahnya, Kediri, Nganjuk, Tulungagung dan Blitar. 
     
"Untuk Kediri, mayoritas sudah banyak yang tertambal. Tadi, dilihat di lapangan, untuk jalan baik provinsi maupun nasional sudah banyak yang tertambal," ujarnya.
     
Namun, ia mengakui masih ada beberapa titik di jalan yang ada di wilayah Kota Kediri. Pihaknya sudah menyiapkan untuk rencana penambalan jalan raya itu.
     
"Untuk pembangunan total anggaran Rp58 miliar, untuk tambal total dan pemeliharaan berkala, serta peningkatan. Khusus pemeliharaan ada alokasi untuk 17 kilometer dan itu menyebar, wilayah Blitar, Nganjuk, Tulungagung, dan Kediri," katanya. 
     
Petugas melakukan pemantauan di sejumlah jalan protokol di Kota Kediri, misalnya di Jalan Mayor Bismo, Kota Kediri. Petugas langsung memberikan tanda jalan yang berlubang itu dengan cat, agar pengguna jalan pun juga waspada. 
     
Selain itu, pemberian cat pada jalan yang berlubang itu juga sebagai pendataan awal, untuk dilakukan perbaikan jalan. (*) 

Pewarta: Asmaul Chusna

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017