Madiun (Antara Jatim) - Kepala Polres Madiun Kota yang sebelumnya diemban oleh AKBP Anom Wibowo kini digantikan oleh pejabat baru, yakni AKBP Farman. Kepala Subbagian Humas Polres Madiun, AKP Soedono, Minggu, mengatakan, upacara pisah sambut Kapolres Madiun Kota yang lama dengan yang baru telah dilaksanakan pada Sabtu (6/9). Setelah upacara selesai dilanjutkan dengan acara Pedang Pora" pelepasan Kapolres Madiun Kota. "Acara diikuti seluruh anggota polres, polsek, PNS, Bhayangkari, dan Forpimda," ujar AKP Soedono kepada wartawan. Menurut dia, dalam acara tersebut, mantan Kapolres Madiun Kota AKBP Anom Wibowo mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh anggota Polres Madiun Kota yang telah membantu pelaksanaan tugasnya selama menjabat. Sehingga, ia bisa meraih berbagai prestasi dan inovasi dalam melayani masyarakat Madiun dengan baik. Selain itu, AKBP Anom juga meminta maaf kepada seluruh anggota Polres Madiun Kota apabila dalam masa kepemimpinannya melakukan kesalahan. Sementara, Kapolres Madiun Kota yang baru, AKBP Farman, menyatakan siap untuk melanjutkan tugas dan mempertahankan prestasi serta inovasi yang telah dilakukan oleh kapolres sebelumnya. (*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014