Surabaya (Antara Jatim) - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (FPDIP) DPRD Kota Surabaya memberikan pembekalan kepada anggotanya seputar pengetahuan tentang kinerja lembaga legislatif dan eksekutif selama dua hari yakni Selasa ini dan Rabu (3/9). Ketua FPDIP DPRD Surabaya Sukadar, Selasa, mengatakan pembekalan kali ini bagian dari upaya penyegaran kepada para anggota FPDIP baik yang lama ataupun yang baru. "Diharapkan agar ke depan, teman teman FPDIP bisa bekerja sesuai arahan partai," katanya. Menurut dia, materi pembekalan tersebut meliput komunikasi politik baik di tataran legislatif maupun eksekutif. "Itu yang kita akan bangun," katanya. Selain itu, lanjut dia, sebanyak 50 persen anggota FPDIP merupakan orang baru yang belum pernah menjadi anggota dewan. Tentunya, lanjut dia, dengan pembakalan ini, mereka akan lebih siap dalam menjalankan tugasnya sebagai anggota dewan. "Saya yakin, mereka bisa meenyesuaikan diri dengan cepat," katanya. Adapun pemateri pada hari pertama yakni mantan Wali Kota Surabaya Bambang Dwi Hartono yang memberikan materi seputar kinerja yang ada di Pemkot Surabaya, Ketua DPC PDIP Surabaya sekaligus Wakil Wali Kota Surabaya Wisnu Sakti Buana yang memberika materi seputar ideologi PDIP dan kinerja pemerintahan. Selain itu juga, lanjut dia, ada juga pemateri dari luar yakni pengamat politik dari Universitas Airlangga Suko Widodo yang memberikan materi komunikasi politik. "Untuk hari Rabu besok ada materi seputar ekonomi dan perundang-undagan," katanya. Mantan Wali Kota Surabaya Bambang Dwi Hartono mengatakan FPDIP merasa penting memberikan pembekalan angota fraksinya baik lama dan baru. "Saya sendiri mantan kepala daerah, diminta memberikan terkait kebijakan pemerintah kota. Semoga bekal ini bermanfaat dan menjadikan anggota FPDIP lebih berkualitas," katanya. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014