Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidoarjo kembali menerima pasien COVID-19 setelah lebih dari sepekan sempat menghentikan penerimaan pasien COVID-19 akibat terbatasnya ruangan isolasi untuk pasien.
Direktur RSUD Sidoarjo dr Atok Irawan, Senin, mengatakan sejak hari ini pihaknya kembali membuka penerimaan pasien COVID-19.
"Meski sampai saat ini pasien COVID-19 yang dirawat di ruang isolasi masih banyak," katanya.
Ia mengatakan pasien yang diterima itu khusus yang datang ke IGD dan bukan pasien rujukan dari rumah sakit lainnya.
"Hari ini bisa menerima lagi pasien COVID-19 yang langsung datang IGD," ucapnya.
Ia menjelaskan sampai saat ini pasien COVID-19 yang dirawat di RSUD Sidoarjo sebanyak 201 pasien. Sementara pasien yang masih dirawat di ruang IGD tinggal 10 pasien.
"Kami akan menerima pasien, tapi bukan pasien rujukan dari rumah sakit di luar Sidoarjo. Penerimaan pasien masih dibatasi, yang jelas bukan pasien rujukan dari rumah sakit luar Sidoarjo," ujarnya.
Sementara itu, di dua rumah sakit swasta di Sidoarjo, yakni rumah sakit Siti Hajar dan Siti Khadijah Taman Sidoarjo tetap membuka layanan pasien COVID-19.
Humas RS Siti Hajar, Resti mengatakan sampai saat ini pihak rumah sakit masih menerima pasien COVID-19, meski kondisinya sudah melebihi kapasitas. Rumah sakit Siti Hajar saat ini merawat pasien COVID-19 sebanyak 85 pasien.
"Sampai saat ini rumah sakit Siti Hajar masih menerima pasien COVID-19. Rencananya dalam waktu dekat menambah ruang isolasi," kata Resti.
Sementara itu, Humas Rumah Sakit Siti Khadijah Taman Sidoarjo Emy H mengatakan pihak rumah sakit sampai saat ini masih menerima pasien COVID-19. "Kami masih menerima," kata Emy. (*)