Bangkalan (Antara Jatim) - Sebanyak 13.932 siswa SMP dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) peserta Ujian Nasional (UN) 2014 di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, dinyatakan lulus atau 100 persen berhak melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Bangkalan Moh Kamil, Sabtu, mengatakan ke-13.932 orang siswa yang dinyatakan lulus merupakan siswa peserta UN dari berbagai lembaga pendidikan yang tersebar di 18 kecamatan. "Dengan demikian, maka jumlah siswa SMP/MTs yang lulus di Bangkalan ini lulus semua, alias lulus 100 persen, karena siswa yang mengikuti UN dari awal hingga selesai, memang sejumlah itu," katanya. Kamil merinci dari sebanyak 13.932 orang siswa itu, sebanyak 9.385 orang merupakan siswa SMP, sedangkan sebanyak 4.547 orang orang sisanya merupakan siswa MTs. Penilaian kelulusan siswa ini berdasarkan hasil rekapitulasi dari nilai ujian nasional dan ujian sekolah. Juga berdasarkan perilaku baik siswa selama proses belajar mengajar, termasuk keaktifan siswa dalam pengikuti setiap program dan kegiatan sekolah. "Sistem penilaiannya kan terpadu saat ini. Jadi bukan hanya bersumber dari nilai ujian nasional murni," katanya menjelaskan. Ia menjelaskan siswa peraih nilai tertinggi pada pelaksanaan UN tingkat SMP dan yang sederajat kali ini adalah siswi SMP Negeri 2 Bangkalan atas nama Gita Arisona dengan nilai 38,60. Di posisi kedua diraih oleh siswi Nurlita Prihasti, siswi SMP Negeri 5 Bangkalan dengan nilai 38,55, lalu peraih nilai tertinggi ketiga bernama Ainun Nisak Ayuningtiyas, siswi SMP Negeri 1 Bangkalan dengan nilai 38,40. "Jadi peraih rangking 1 hingga 3 pada pelaksanaan UN SMP/MTs kali ini semuanya perempuan," terang Moh Kamis. Untuk peraih rangking ke-4 ialah siswa SMP Negeri 3 Kamal, Bangkalan atas nama Supandi dengan nilai 37,95, lalu Muhsinaturrisa, di posisi ke-5, siswi SMP Negeri 1 Kamal, dengan nilai 37,80. Jumlah siswa SMP/MTs di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur yang masuk dalam daftar nominasi tetap (DNT) pada pelaksanaan ujian nasional 2014 ini sebenarnya sebanyak 14.060 orang siswa. Namun dari jumlah itu sebanyak 128 orang siswa di antaranya mengundurkan diri karena berbagai alasan. "Persentase kelulusan siswa SMP/MTs di Kabupaten Bangkalan pada pelaksanaan UN 2014 ini sama dengan tahun 2013. Hanya saja, jumlah siswa peserta UN tahun lalu lebih banyak, yakni 13.559 orang siswa," katanya. (*)
100 Persen Siswa SMP/MTs Bangkalan Lulus UN
Sabtu, 14 Juni 2014 18:01 WIB