Surabaya - Komisi D DPRD Jawa Timur meminta jalan-jalan utama yang saat ini diperbaiki maupun dilebarkan di beberapa titik menghadapi musim arus mudik 2012 bisa segera dituntaskan. "Sepertinya musim arus mudik dan balik masih lama, padahal sudah tidak sampai dari dua bulan. Semoga perbaikan segera selesai dan bisa digunakan," ujar anggota Komisi D DPRD Jatim Irwan Setiawan di Surabaya, Senin. Jika nantinya kondisi jalan belum selesai dan sudah memasuki musim arus mudik, pihaknya meminta agar dihentikan pekerjaannya sampai menunggu selesai arus mudik dan balik, serta merapikan agar tidak semakin menimbulkan kepadatan. Menurut dia, tidak sedikit pemudik yang menggunakan kendaraan bermotor dan mobil pribadi membuat kepadatan arus lalu lintas setiap tahunnya tak terhindarkan. Pihaknya tidak ingin kepadatan tersebut membuat ketidaknyamanan pemudik karena kemacetan yang penguraian arusnya menjadi lama. Sehingga, lanjut Irwan, kerapian jalan jika belum selesai kegiatan perbaikan wajib dilaksanakan. "Kalau terus dikerjakan, khawatir mengganggu pemudik dan kemacetan tak terhindarkan. Apalagi kalau belum selesai dan tidak ada kerapian, dampak kepadatan pasti luar biasa," kata legislator asal Partai Keadilan Sejahtera tersebut. Ia memantau, sampai saat ini ada beberapa titik menuju jalur Surabaya ke Banyuwangi yang sedang mengalami pelebaran jalan. Karena jalur tersebut merupakan jalur utama dan diperkirakan digunakan oleh pemudik dalam jumlah besar maka pihaknya meminta agar pengerjaannya bisa dipercepat dan selesai sebelum arus mudik. Di samping itu, Irwan juga menyoroti jalan arteri Porong yang baru diresmikan belum lama ini. Evaluasi yang selama ini dilakukan harus segera dibenahi dan perbaikan fasilitas jalan menjadi prioritas. "Rambu-rambu dan penerangan jalan umum harus ditambah. Jalur arteri Porong dibangun untuk mengurai kemacetan di Jalan Raya Porong. Terbukti sekarang ini sangat jarang ada kemacetan di ruas Porong. Semoga sampai musim arus mudik tetap lancar dan tidak ada halangan berarti," katanya. Terkait rambu-rambu lalu lintas, Irwan meminta Dinas Perhubungan dan Kepolisian Lalu Lintas segera melakukan koordinasi untuk melakukan penambahan rambu, dengan harapan meminimalisasi angka kecelakaan. Tidak hanya itu saja, secara umum Dinas Perhubungan dan kepolisian bisa melakukan rekayasa jalan sebagai cara penguraian arus kendaraan. "Komisi D pasti juga akan segera memanggil beberapa pihak terkait sebagai langkah persiapan dan antisipasi menjelang musim arus mudik dan balik 2012. Kami masih mengagendakan jadwal rapat dengar pendapat, namun pasti dalam waktu dekat ini," tutur Wakil Ketua DPW PKS Jatim tersebut. (*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012