Bupati Situbondo Karna Suswandi menyerahkan bantuan langsung tunai (BLT) kepada puluhan keluarga penerima manfaat dari kalangan penyandang disabilitas di Pendopo Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Jumat.

"Mudah-mudahan bantuan langsung tunai ini akan memberikan manfaat kepada para keluarga penerima manfaat, sehingga bisa meringankan beban keluarganya," kata di Situbondo.

Ia menjelaskan BLT bagi disabilitas tersebut merupakan Program Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas (ASPD) Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Ia menyebutkan 75 keluarga penerima manfaat (KPM) menerima bantuan uang dengan nominal Rp900 ribu per tiga bulan.

Selain menyerahkan BLT kepada puluhan penyandang disabilitas, dalam kesempatan itu Bung Karna, sapaan akrab Karna Suswandi, juga menyerahkan bantuan kepada 10 orang eks-klien kewirausahaan dengan nominal Rp5 juta per tahun.

"Bantuan ini merupakan program Ibu Khofifah Indar Parawansa waktu menjadi Gubernur Provinsi Jawa Timur. Semoga program ini bisa berlanjut karena manfaatnya dirasakan masyarakat," kata dia.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Situbondo Timbul Surjanto mengatakan BLT kepada KPM disabilitas dan 10 orang eks-klien kewirausahaan bentuk kepedulian mantan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

"Jadi BLT ini merupakan program beliau (Khofifah). Tujuannya untuk membantu keluarga penerima dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," katanya.
 

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Vicki Febrianto


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024