Gojek memberikan layanan yang memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya dengan hemat dan antiribet selama bulan Ramadhan dan Lebaran 2024, melalui program #EmakHemat.
"Sebagai orang Indonesia, kita selalu mendengarkan nasihat orang tua terutama ibu (emak). Selayaknya Emak, Gojek memberikan solusi terbaik dan hemat yang bisa digunakan oleh banyak orang tanpa ribet, termasuk di bulan Ramadhan dan Lebaran nanti,” kata Area Head Gojek Malang Irvan Yonas di Malang, Jawa Timur, Rabu.
Ada sejumlah rekomendasi dari #EmakHemat selama Ramadhan, di antaranya pakai GoCar Hemat dengan tarif mulai Rp10.000, selama puasa supaya tetap produktif dan bisa bepergian dengan nyaman, namun tetap hemat.
Selain itu, paket berbuka sekeluarga, Gojek menghadirkan promo maksimal GoFood, ada pilihan menu hemat dengan harga Rp20 ribuan dan tambahan diskon hingga 35 persen untuk menemani waktu berbuka puasa atau sahur bareng keluarga.
Selanjutnya, untuk pengiriman parsel, #EmakHemat merekomendasikan pakai GoSend, karena ada flat ongkos kirim hanya Rp5.000 dengan menggunakan kode promo: GOSENDHEMAT dan berbelanja kebutuhan dengan GoMart hemat 7 hari 7 malam, karena ada berbagai produk harga flat Rp15 ribu setiap hari.
Selain menghadirkan program #EmakHemat, juga berbagi berkah selama Ramadhan lewat beberapa program untuk mitra usaha GoFood dan mitra driver.
Untuk mitra usaha GoFood, Gojek menghadirkan Merchant Partnership yang memfasilitasi merchant agar dapat memperoleh media promosi seperti OOH, social media, hingga iklan digital.
Salah satu Mitra Usaha GoFood sekaligus pemilik restoran Warung Lesehan Yogyakarta, Albert Yonathan menyatakan program ini membantu usahanya semakin berkembang.
"Dengan adanya program merchant partnership kami merasa terbantu, orang semakin banyak mengetahui Warung Lesehan Yogyakarta, sehingga pesanan bisa semakin meningkat dan kami bisa menghemat pengeluaran dari sisi iklan," ucap Albert.
Selama Ramadhan masyarakat juga dapat berbagi kebaikan dengan mudah melalui aplikasi GoPay dan Gojek. Cukup pilih ‘zakat dan donasi’ di aplikasi GoPay.
Lembaga Amil Zakat yang tersedia antara lain Baznas, Kitabisa, Rumah Zakat, Dompet Dhuafa dan lainnya. Donasi dari pengguna GoPay akan langsung disalurkan ke mitra lembaga amil zakat secara real time.
GoPay juga akan menyalurkan donasi Berbagi Kebaikan, setiap kali pengguna melakukan transaksi pembayaran melalui aplikasi GoPay pada periode 12 Maret–11 April 2024, GoPay akan menyisihkan sebagian dana untuk donasi, dana ini 100 persen berasal dari GoPay dan tidak dibebankan ke konsumen.
Sementara untuk mitra driver, manajemen Gojek Surabaya melakukan Safari Ramadan berkeliling ke beberapa kota antara lain Jember, Pasuruan, dan Probolinggo dengan beberapa aktivitas, seperti mendonasikan paket sembako ke Panti Asuhan Darul Arqom Pasuruan dan membagikan takjil kepada masyarakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024
"Sebagai orang Indonesia, kita selalu mendengarkan nasihat orang tua terutama ibu (emak). Selayaknya Emak, Gojek memberikan solusi terbaik dan hemat yang bisa digunakan oleh banyak orang tanpa ribet, termasuk di bulan Ramadhan dan Lebaran nanti,” kata Area Head Gojek Malang Irvan Yonas di Malang, Jawa Timur, Rabu.
Ada sejumlah rekomendasi dari #EmakHemat selama Ramadhan, di antaranya pakai GoCar Hemat dengan tarif mulai Rp10.000, selama puasa supaya tetap produktif dan bisa bepergian dengan nyaman, namun tetap hemat.
Selain itu, paket berbuka sekeluarga, Gojek menghadirkan promo maksimal GoFood, ada pilihan menu hemat dengan harga Rp20 ribuan dan tambahan diskon hingga 35 persen untuk menemani waktu berbuka puasa atau sahur bareng keluarga.
Selanjutnya, untuk pengiriman parsel, #EmakHemat merekomendasikan pakai GoSend, karena ada flat ongkos kirim hanya Rp5.000 dengan menggunakan kode promo: GOSENDHEMAT dan berbelanja kebutuhan dengan GoMart hemat 7 hari 7 malam, karena ada berbagai produk harga flat Rp15 ribu setiap hari.
Selain menghadirkan program #EmakHemat, juga berbagi berkah selama Ramadhan lewat beberapa program untuk mitra usaha GoFood dan mitra driver.
Untuk mitra usaha GoFood, Gojek menghadirkan Merchant Partnership yang memfasilitasi merchant agar dapat memperoleh media promosi seperti OOH, social media, hingga iklan digital.
Salah satu Mitra Usaha GoFood sekaligus pemilik restoran Warung Lesehan Yogyakarta, Albert Yonathan menyatakan program ini membantu usahanya semakin berkembang.
"Dengan adanya program merchant partnership kami merasa terbantu, orang semakin banyak mengetahui Warung Lesehan Yogyakarta, sehingga pesanan bisa semakin meningkat dan kami bisa menghemat pengeluaran dari sisi iklan," ucap Albert.
Selama Ramadhan masyarakat juga dapat berbagi kebaikan dengan mudah melalui aplikasi GoPay dan Gojek. Cukup pilih ‘zakat dan donasi’ di aplikasi GoPay.
Lembaga Amil Zakat yang tersedia antara lain Baznas, Kitabisa, Rumah Zakat, Dompet Dhuafa dan lainnya. Donasi dari pengguna GoPay akan langsung disalurkan ke mitra lembaga amil zakat secara real time.
GoPay juga akan menyalurkan donasi Berbagi Kebaikan, setiap kali pengguna melakukan transaksi pembayaran melalui aplikasi GoPay pada periode 12 Maret–11 April 2024, GoPay akan menyisihkan sebagian dana untuk donasi, dana ini 100 persen berasal dari GoPay dan tidak dibebankan ke konsumen.
Sementara untuk mitra driver, manajemen Gojek Surabaya melakukan Safari Ramadan berkeliling ke beberapa kota antara lain Jember, Pasuruan, dan Probolinggo dengan beberapa aktivitas, seperti mendonasikan paket sembako ke Panti Asuhan Darul Arqom Pasuruan dan membagikan takjil kepada masyarakat.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024