Dewan Pakar Partai Gerindra Bambang Haryo Soekartono mengatakan jika sudah selayaknya pasangan calon presiden Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka bisa memenangkan Pemilihan Presiden 2024 karena sudah pengalaman dalam pemerintahan.

"Keduanya sudah teruji sama-sama baik di dalam menjalankan tugas di pemerintahan," kata BHS, sapaan akrabnya, saat dikonfirmasi di Sidoarjo, Kamis.

Ia menyebutkan, selama bertugas menjadi Menteri Pertahanan, Prabowo sudah menjalankan tugasnya secara baik. Sedangkan, wakilnya Gibran juga berhasil membawa Solo lebih maju dari segi apapun. 

Mulai pelayanan pemerintahan, UMKM, dan kemajuan Kota Solo juga sekarang menjadi lebih baik. "Solo itu menjadi kota ternyaman di seluruh Indonesia," imbuh pemilik PT DLU itu.

Selain bersyukur atas perolehan suara Prabowo-Gibran di atas 52 persen dan dipastikan Pilpres 2024 satu putaran, dirinya mengaku berterima kepada masyarakat Sidoarjo atas dukungan suara yang diberikan dalam Pileg 2024.

Menurut anggota DPR RI periode 2014-2019 itu, para caleg dari Partai Gerindra tingkat DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota yang kerja sama, baik di Surabaya maupun Sidoarjo juga memperoleh banyak suara. 

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga di Sidoarjo karena untuk sementara meraih suara tertinggi dalam pemilihan legislatif daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur 1 dibanding kader Gerindra lainnya.

"Dari hasil real count sementara 30 persen suara tempat pemungutan suara (TPS) yang masuk dari sejumlah saksi partai dengan perolehan sementara 54 ribu suara lebih. Sedangkan, untuk daerah Surabaya, dari 11 persen hasil TPS yang masuk Bambang Haryo memperoleh 13 ribu suara sementara," ucapnya.

BHS mengatakan perolehan suara itu tentu berkat dari tim dan relawan yang solid, dan dia juga meyakini bahwa perolehan suara pada finalnya nanti aku sesuai target yakni 120 ribu lebih suara.

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2024