Dinas Pendidikan Jawa Timur meraih dua penghargaan di ajang "Jatim Public Relation Awards" Tahun (JPRA) 2023 yang diadakan Dinas Komunikasi dan Informatika provinsi setempat di Surabaya, Senin.

"Alhamdulillah penghargaan ini menjadi semangat dan motivasi kami untuk terus memberikan layanan pendidikan yang terbaik bagi masyarakat, utamanya dalam akses informasi yang dibutuhkan masyarakat," kata Kepala Dinas Pendidikan Jatim Aries Agung Paewai.

Penghargaan pertama yang diraih Dinas Pendidikan Jatim adalah Juara 1 Kategori Program Komunikasi Publik Perangkat Daerah Provinsi Jawa Timur melalui tema "Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2023 sebagai program komunikasi publik".  

Untuk penghargaan lain adalah Juara 2 Kategori Pers Rilis Perangkat Daerah Provinsi Jawa Timur. 

Aries berkomitmen akan terus menyediakan layanan informasi dalam sektor pendidikan secara transparan. Pihaknya juga akan terus mengembangkan program-program digital untuk memudahkan masyarakat mengetahui segala informasi yang dibutuhkan, utamanya terkait pendidikan siswa.

Tak hanya itu, dalam mengedepankan komunikasi informatif, Aries juga menyebut akan terus mengevaluasi program-program yang sifatnya masih konvensional.

Sinergitas, tambah Aries, juga dibangun Dinas Pendidikan Jatim dengan berbagai insan media untuk membantu menyampaikan setiap program atau kebijakan pendidikan, sehingga masyarakat luas semakin mudah menjamah informasi.  

"Kami berharap dengan adanya penghargaan ini, kami semakin terpacu untuk terus mengembangkan program-program di Dinas Pendidikan belum terdigitalisasi. Misalnya saja PPDB yang seluruh prosesnya dilakukan secara transparan setiap tahapan dan prosesnya," katanya.

"Ini sangat memudahkan masyarakat. kami harapkan sistem seperti ini bisa diadopsi untuk program-program lain," tambah dia.  

JPRA 2023 mengusung tema "Capaian Kinerja Pemprov Jatim".  Ada lima kategori penghargaan yang diberikan yakni kategori Website, Media Sosial (instagram), Konten Video Kreatif, Pers Rilis dan Program Komunikasi Publik. 

JPRA 2023 merupakan bentuk apresiasi dan sebagai tolok ukur kinerja humas pemerintah dalam perannya selama ini sebagai media dalam menyampaikan program, kebijakan, capaian, maupun prestasi organisasi kepada masyarakat.  

Kompetisi ini diharapkan menumbuhkan semangat berkompetisi yang positif dan memacu kinerja humas pemerintah di seluruh Jawa Timur yang kompetitif sehingga mampu meningkatkan kualitas komunikasi publiknya.

Pewarta: Willi Irawan

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023