Paris (Antara/Reuters) - Jelena Ostapenko menjadi juara Grand Slam kategori putri keenam yang kalah di putaran pembukaan saat berusaha mempertahankan gelar juaranya pada Minggu, ketika ia kalah dari Kateryna Kozlova di Prancis Terbuka.
Petenis peringkat kelima dunia itu tidak terlihat tampil meyakinkan di panggung utama Roland Garros, menelan kekalahan 5-7, 3-6 dari lawannya yang berasal dari Ukraina, yang memenangi pertandingan-pertandingan pada pertemuan sebelumnya kedua petenis ini.
Belum pernah terjadi sejak Anastasia Myskina kalah di putaran pembukaan turnamen 2005, Prancis Terbuka kehilangan juara kategori putrinya dengan begitu cepat.
Dengan kekalahan ini, Ostapenko bergabung dengan grup para juara, yang juga dihuni Myskina, Steffie Graf, Jennifer Caprtiati, Svetlana Kuznetsova, dan Angelique Kerber, yang kalah sebagai juara-juara Grand Slam pada pertandingan pertama saat berupaya mempertahankan gelar.
Kozlova, yang tampil dengan luka melepuh yang besar di tumitnya yang membuat ia memerlukan "medical break" pada akhir set pertama, mendapatkan kemenangannya dengan meyakinkan, bermain dengan kekuatan dan ketenangan, kontras dengan sang juara bertahan.
Mata Ostapenko mencari box pelatih pada setiap kesempatan, namun tidak mampu menemukan jawaban.
Kelihatannya petenis-petenis dengan peringkat yang lebih rendah telah menjadi ganjalan tersendiri bagi petenis Latvia itu -- yang pada tahun ini telah dua kali kalah dari petenis di luar 50 besar dunia. Kozlova, peringkat 66, mengukir "hattrick" tidak menyenangkan bagi petenis 20 tahun itu. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018
Petenis peringkat kelima dunia itu tidak terlihat tampil meyakinkan di panggung utama Roland Garros, menelan kekalahan 5-7, 3-6 dari lawannya yang berasal dari Ukraina, yang memenangi pertandingan-pertandingan pada pertemuan sebelumnya kedua petenis ini.
Belum pernah terjadi sejak Anastasia Myskina kalah di putaran pembukaan turnamen 2005, Prancis Terbuka kehilangan juara kategori putrinya dengan begitu cepat.
Dengan kekalahan ini, Ostapenko bergabung dengan grup para juara, yang juga dihuni Myskina, Steffie Graf, Jennifer Caprtiati, Svetlana Kuznetsova, dan Angelique Kerber, yang kalah sebagai juara-juara Grand Slam pada pertandingan pertama saat berupaya mempertahankan gelar.
Kozlova, yang tampil dengan luka melepuh yang besar di tumitnya yang membuat ia memerlukan "medical break" pada akhir set pertama, mendapatkan kemenangannya dengan meyakinkan, bermain dengan kekuatan dan ketenangan, kontras dengan sang juara bertahan.
Mata Ostapenko mencari box pelatih pada setiap kesempatan, namun tidak mampu menemukan jawaban.
Kelihatannya petenis-petenis dengan peringkat yang lebih rendah telah menjadi ganjalan tersendiri bagi petenis Latvia itu -- yang pada tahun ini telah dua kali kalah dari petenis di luar 50 besar dunia. Kozlova, peringkat 66, mengukir "hattrick" tidak menyenangkan bagi petenis 20 tahun itu. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018