Surabaya (Antaranews Jatim) - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hari Tanoesoedibjo menginstruksikan kader partainya memenangkan pasangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2018.
"Kami sudah mendapat mandat dan amanah dari ketua umum untuk mendukung Gus Ipul-Puti di Pilkada Jatim 2018," ujar Ketua DPW Partai Perindo Jatim HM Mardasy ketika dikonfirmasi wartawan di Surabaya, Sabtu.
Dukungan terhadap pasangan nomor urut dua itu dituangkan melalui Surat Keputusan DPP Perindo Nomor: 333-P.2/DPP-PARTAI PERINDO/II/2018 tentang Dukungan Calon Kepala Daerah tertanggal 2 Februari 2018 yang ditandatangani Ketua Umum Hari Tanoesoedibjo dan Sekretaris Jenderal Ahmad Rofiq.
Menurut dia, sebelum memutuskan dukungan, pihaknya terlebih dahulu melakukan pertemuan dengan Gus Ipul untuk melakukan kajian dan menganilisa jejak rekam untuk kemudian ditujukan ke DPP Partai Perindo.
Setelah diputuskan, kata dia, DPW Partai Perindo Jatim terus melakukan komunikasi dengan Gus Ipul, bahkan dalam waktu dekat jajaran pengurus partai akan bertemu secara dengan Gus Ipul untuk membicarakan persiapan sekaligus memenangkan Pilkada Jatim 2018.
"Kami secepatnya bertemu dengan Gus Ipul untuk membahas hal ini secara intensif," ucap anggota DPRD Jatim periode 2004-2009 tersebut.
Pilkada Jatim yang digelar 27 Juni 2018 untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2019-2024 diikuti dua pasangan calon, yakni Khofifah-Emil di nomor urut satu, dan Gus Ipul-Puti di nomor urut dua.
Pasangan nomor satu merupakan calon dari koalisi Partai Demokrat, Golkar, PAN, PPP, Hanura dan NasDem, sedangkan pasangan nomor dua adalah calon dari gabungan PKB, PDI Perjuangan, PKS serta Gerindra. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018
"Kami sudah mendapat mandat dan amanah dari ketua umum untuk mendukung Gus Ipul-Puti di Pilkada Jatim 2018," ujar Ketua DPW Partai Perindo Jatim HM Mardasy ketika dikonfirmasi wartawan di Surabaya, Sabtu.
Dukungan terhadap pasangan nomor urut dua itu dituangkan melalui Surat Keputusan DPP Perindo Nomor: 333-P.2/DPP-PARTAI PERINDO/II/2018 tentang Dukungan Calon Kepala Daerah tertanggal 2 Februari 2018 yang ditandatangani Ketua Umum Hari Tanoesoedibjo dan Sekretaris Jenderal Ahmad Rofiq.
Menurut dia, sebelum memutuskan dukungan, pihaknya terlebih dahulu melakukan pertemuan dengan Gus Ipul untuk melakukan kajian dan menganilisa jejak rekam untuk kemudian ditujukan ke DPP Partai Perindo.
Setelah diputuskan, kata dia, DPW Partai Perindo Jatim terus melakukan komunikasi dengan Gus Ipul, bahkan dalam waktu dekat jajaran pengurus partai akan bertemu secara dengan Gus Ipul untuk membicarakan persiapan sekaligus memenangkan Pilkada Jatim 2018.
"Kami secepatnya bertemu dengan Gus Ipul untuk membahas hal ini secara intensif," ucap anggota DPRD Jatim periode 2004-2009 tersebut.
Pilkada Jatim yang digelar 27 Juni 2018 untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2019-2024 diikuti dua pasangan calon, yakni Khofifah-Emil di nomor urut satu, dan Gus Ipul-Puti di nomor urut dua.
Pasangan nomor satu merupakan calon dari koalisi Partai Demokrat, Golkar, PAN, PPP, Hanura dan NasDem, sedangkan pasangan nomor dua adalah calon dari gabungan PKB, PDI Perjuangan, PKS serta Gerindra. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018