Surabaya (Antara Jatim) - Pengisi program American Music Abroad Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat, Tony Memmel and His Band mengadakan lokakarya kepada muisisi berkebutuhan khusus di Kota Surabaya pada 16-17 November 2017.
     
"Kita semua terlahir berbeda, tetapi kita bisa menggunakan kemampuan kita untuk menciptakan sesuatu yang berguna untuk orang lain mulai dari kesenian, music, atau ilmu pengetahuan," kata Tony Memel di Surabaya, Jumat.

Kedatangan Tony Memmel and His Band kali ini adalah dalam rangka pertengahan tur Asia 40 hari, 5 negara, termasuk pertunjukan dan lokakarya selama 12 hari di Indonesia.

Menurut dia, program American Music Abroad bertujuan untuk berinteraksi dengan penonton internasional untuk mendorong citra positif Amerika Serikat melalui kesenian dan musik.

Selain itu memberikan kesempatan kepada penonton di luar negeri untuk berinteraksi langsung dengan seniman Amerika. Tur ini mencakup Malaysia, Singapura, Kamboja dan Taiwan. 

"Selama di Indonesia, konser dan lokakarya diadakan di Medan, Surabaya, Solo, Salatiga, Semarang dan Jakarta," katanya.

Diketahui pendidikan musik untuk orang-orang berkebutuhan khusus adalah prioritas pribadi Tony karena ia lahir tanpa tangan kiri. Kelompok musik Tony termasuk istrinya, Lesleigh Memmel yang sudah bermain musik bersamanya selama 13 tahun, dan Joey Wengerd yang bergabung dengan kelompok ini beberapa bulan yang lalu. Trio ini berbasis di kota Nashville, negara bagian Tennessee di Amerika Serikat.

Pada saat tampil di Universitas PGRI Adi Buana (UNIPA) Surabaya pada 16 November, Tony Memmel and His Band memainkan lagu yang mereka ciptakan sendiri, berinteraksi dengan para mahasiswa, juga menyanyikan lagu-lagu Justin Timberlake dan Katy Perry. Lebih dari 200 mahasiswa, dosen dan karyawan UNIPA hadir dan menikmati konsernya. 

Sedangkan pada 17 November, kelompok musik ini mengadakan lokakarya yang dihadiri oleh 50 anak muda ari Yayasan Pendidikan Anak-Anak Buta (YPAB), Yayasan Arek Lintang, mahasiswa ITS, juga beberapa siswa SLB di Jombang. 

Trio ini menampilkan lagu-lagu ciptaan mereka, dan juga mengajak musisi pelajar untuk tampil bersama mereka. Tony Memmel juga mengajarkan bermain piano kepada para pelajar berkebutuhan khusus, berinteraksi dengan anak-anak, juga menyampaikan pesan-pesan moral kepada mereka.

Tur mereka di Surabaya diakhiri dengan konser umum yang diadakan di Spazio Hall. Konsernya dihadiri lebih dari 300 penonton dari seluruh Kota Pahlawan. (*)

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017