Jika anda mampir ke Pamekasan, Madura, Jawa Timur tidak lengkap rasanya kalau belum menikmati kuliner khas Pamekasan "campor lorjuk".
Jenis makanan ini mirip dengan bakwan yang dicampur dengan 'lorjuk' yakni salah satu jenis kerang, atau yang biasa disebut dengan kerang bambu atau kerang kuku, karena bentuknnya yang panjang seperti bambu.
Di Pamekasan, "campor lorjuk" banyak dijual masyarakat di Desa Pademawu, Pamekasan. Namun sejak dua tahun lalu, jenis makanan ini, juga banyak dijual di acara "car free day" pada setiap Minggu pagi di area monumen Arek Lancor, Pamekasan.
Selain "campor lorjuk" ada juga "campor lorjuk kikil", yakni "campor lorjuk" yang dicampur dengan kikil seperti kiki sapi atau atau kambing.
Hanya dengan Rp12.000, anda bisa menikmati sepiring kuliner khas Pamekasan berikut segelas teh manis.
"Campor Lorjuk" ini merupakan satu dari beberapa kuliner khas Pamekasan, karena jenis makanan ini memang hanya ada di Pamekasan, seperti halnya "sate lalak". Karena hanya di desa kami yang ada orang mencari 'lorjuk' dan lorjuk ini ditemukan saat air laut surut," kata pedagang campor Lorjuk di Desa Tanjung, Kecamatan Pademawu, Pamekasan, Halilah. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017